
Bola.net - Eks kiper AC Milan Giovanni Galli merasa yakin Gianluigi Donnarumma akan bertahan di San Siro dan memecahkan rekor milik Paolo Maldini.
Drama sedang terjadi di Milan. Rossoneri sekarang berusaha untuk mempertahankan servis Donnarumma.
Milan diburu waktu. Sebab kontraknya berakhir pada Juni 2021 nanti. Rossoneri sebenarnya sudah menawarkan kontrak pada Donnarumma.
Akan tetapi negosiasi berlangsung alot. Sebab agennya menuntut kenaikan gaji yang sangat signifikan dan juga durasi kontrak yang singkat.
Mino Raiola kabarnya ingin menjadikan Donnarumma sebagai salah satu kiper dengan gaji terbesar di Eropa. Di sisi lain Milan tak bisa menawarinya gaji selangit karena kondisi finansial klub yang masih terbatas saat ini.
Saran Galli untuk Donnarumma
AC Milan sekarang ini menunjukkan tanda-tanda kebangkitan. Musim depan mereka kemungkinan besar bahkan akan kembali berlaga di Liga Champions.
Menurut Giovanni Galli, apa yang terjadi di Milan sekarang ini harusnya bisa dijadikan sinyal bagi Donnarumma bahwa ia harus bertahan di San Siro.
"Mengapa ia tidak bertahan? Milan telah berubah. Ada orang-orang baru di dalam ruang kendali, orang-orang yang mewakili sejarah klub," bukanya pada La Gazzetta dello Sport.
"Jika saya jadi dirinya, saya akan berpikir dua kali sebelum pergi. Dia ada di sana pada saat-saat menantang. Sayang sekali untuk pergi sekarang," seru Galli.
Donnarumma Diprediksi Bertahan di Milan
Mino Raiola kabarnya sudah dua kali menolak sodoran kontrak dari AC Milan. Meski demikian Giovanni Galli mengaku yakin Gianluigi Donnarumma pada akhirnya akan bertahan di San Siro.
"Saya merasa ia akan bertahan. Saya adalah salah satu penggemar pertamanya," serunya.
"Ia memilih Milan ketika ia berusia 14 tahun, bahkan jika Inter hampir mengontraknya. Saya tidak bisa membayangkan dirinya dengan jersey lain," ujar Galli.
Donnarumma Bisa Pecahkan Rekor Maldini
Giovanni Galli lantas mendukung Gianluigi Donnarumma untuk memecahkan rekor milik legenda AC Milan, Paolo Maldini. Ia yakin Donnarumma bisa melakukannya karena sekarang ini ia masih sangat muda dan jalan karirnya masih sangat panjang.
"Gigio bisa membuat sejarah di Milan. Ia satu-satunya pemain yang bisa memecahkan rekor penampilan Paolo Maldini," klaim Galli.
Sejauh ini Gianluigi Donnarumma telah tampil sebanyak 241 kali bagi AC Milan di usianya yang ke-22 tahun. Sementara itu rekor Paolo Maldini bersama Rossoneri adalah 901 penampilan.
(Gazzetta dello Sport)
Berita AC Milan Lainnya:
- Susul MU dan Barcelona, Juventus Juga Ingin Bajak Alessio Romagnoli dari AC Milan
- Gratis! AC Milan Dekati Gelandang Asal Jerman Julian Draxler
- Hubungan Dengan Pelatih tak Akur, Milan Siap Tampung Ilicic dari Atalanta
- AC Milan 'Gantung' Masa Depan Soualiho Meite
- Barcelona Siaga, Siap Rebut Romagnoli dari AC Milan
- Tak Sepakat Soal Gaji, Nego Kontrak AC Milan dengan Gianluigi Donnarumma Buntu
- Langka! Momen Ketika Ibrahimovic Merasa Putus Asa dan Hampir Menyerah
- Penegasan Donnarumma untuk Raiola: Saya Bertahan di Milan
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi AC Milan vs Sampdoria 3 April 2021
Liga Italia 1 April 2021, 16:01
-
AC Milan 'Gantung' Masa Depan Soualiho Meite
Liga Italia 1 April 2021, 08:21
-
Gratis! AC Milan Dekati Gelandang Asal Jerman Julian Draxler
Liga Italia 1 April 2021, 08:19
LATEST UPDATE
-
Kritikan Pedas untuk Benjamin Sesko: Hargamu Mahal, Mainnya yang Bener Dong!
Liga Inggris 18 November 2025, 11:21
-
Kapan Barcelona Kembali ke Camp Nou? Ini Jadwal Resminya Usai Molor
Liga Spanyol 18 November 2025, 11:14
-
Diinginkan MU, Bintang Wolverhampton Ini Siap Pindah ke Old Trafford
Liga Inggris 18 November 2025, 11:03
-
Terungkap! Chelsea Sempat Ingin Barter Alejandro Garnacho dengan Gelandang Ini
Liga Inggris 18 November 2025, 10:48
-
Saingi Napoli, Klub Italia Ini Juga Berminat pada Jasa Kobbie Mainoo
Liga Italia 18 November 2025, 10:35
-
Syukurlah! Cedera Tidak Terlalu Serius, Benjamin Sesko Tidak Lama Lagi Comeback di MU!
Liga Inggris 18 November 2025, 10:26
-
Rahasia Ketangguhan Defensif Arsenal: Gawang Kami adalah Rumah Kami
Liga Inggris 18 November 2025, 10:24
-
Ini Daftar Tarif Listrik PLN Triwulan IV 2025 untuk Rumah Tangga: Cek Rinciannya!
News 18 November 2025, 09:56
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
























KOMENTAR