Bola.net - - Pelatih Manchester City, Josep Guardiola memperingatkan anak asuhnya untuk tak terlalu jemawa meskipun memuncaki klasemen dengan keunggulan yang cukup besar dari rival mereka. Menurutnya, para rival mereka tak akan begitu saja menyerah dalam perburuan gelar.
Manchester City kembali melanjutkan tren kemenangan mereka di Premier League. Menjamu West Ham di Etihad Stadium, City menang tipis 2-1 setelah sempat tertinggal lebih dahulu.
Ya, Manchester City memang tertinggal lebih dulu oleh gol sundulan Angelo Ogbonna pada penghujung babak pertama. Namun Nicolas Otamendi menyamakan kedudukan pada awal babak kedua dan david Silva memastikan kemenangan City pada menit-menit akhir pertandingan.
Tambahan tiga poin ini membuat The Citizens kini tetap memuncaki klasemen sementara Premier League dengan raihan 43 poin, mereka unggul delapan poin dari Manchester United dan 11 poin dari Chelsea yang ada di belakang mereka.
"Ini akan menjadi sebuah jalan yang panjang, jalan yang sulit. Rival-rival kami, United, Chelsea dan juga Liverpool semua membuat hasil-hasil yang bagus, tapi ini bagus untuk meraih kemenangan," ujarnya.
"Hari ini ada lebih banyak peluang untuk kami dan kami mendapatkan beberapa serangan, kami memiliki ritme yang bagus dan kami bebas di belakang garis," sambungnya.
"Saya sangat senang dengan cara kami bermain di babak kedua. Kami bisa menyerang lebih baik dan babak kedua kami lebih baik," tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
MU Bisa Kalahkan City Tanpa Pogba, Begini Caranya
Liga Inggris 4 Desember 2017, 21:04
-
Cuma MU Yang Sanggup Saingi City di EPL
Liga Inggris 4 Desember 2017, 20:49
-
Tanpa Pogba, Carragher Penasaran Ingin Lihat Taktik MU Lawan City
Liga Inggris 4 Desember 2017, 19:50
-
Pogba Absen Lawan City, Carragher Ikut Kecewa
Liga Inggris 4 Desember 2017, 19:06
-
Legenda Liverpool: Silva Pemain Terbaik Man City
Liga Inggris 4 Desember 2017, 17:30
LATEST UPDATE
-
Hasil Al-Nassr vs Al-Qadisiyah: Ronaldo Cetak Gol, tapi Tim Tuan Rumah Tetap Kalah
Asia 9 Januari 2026, 03:29
-
Tempat Menonton Arsenal vs Liverpool: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 00:30
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
-
Proliga 2026: Popsivo Polwan Tetap Lakukan Evaluasi Meski Sukses Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 21:43
-
Hasil Proliga 2026: Juara Bertahan Bhayangkara Presisi Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 20:47
-
Antoine Semenyo Mendarat di Manchester, Segera Resmi Jadi Pemain Anyar Man City
Liga Inggris 8 Januari 2026, 20:32
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58


























KOMENTAR