
Bola.net - Ada rumor menarik datang dari Arsenal. Gelandang mereka, Jorginho dilaporkan meminta untuk dijual The Gunners di musim panas ini.
Jorginho baru enam bulan menjadi bagian dari Arsenal. Ia direkrut The Gunners dari Chelsea di awal tahun kemarin.
Jorginho sendiri mendapatkan kontrak jangka pendek. Ia bisa membela Arsenal hingga tahun 2024 mendatang.
Dilansir Sportsmole, Jorginho baru-baru ini menghadap manajemen Arsenal. Ia minta dijual di musim panas ini.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Kehilangan Tempat
Menurut laporan tersebut, Jorginho mempertimbangkan serius opsi untuk meninggalkan Arsenal.
Ini disebabkan jam bermain yang ia dapatkan sangat terbatas. Bahkan di pra musim kemarin ia minim diberi kesempatan oleh Mikel Arteta.
Jorginho sendiri ingin memperkuat timnas Italia di Euro 2024. Jadi ia ingin pindah demi mendapatkan jam bermain yang reguler.
Ditolak Arsenal
Laporan yang sama mengklaim bahwa permintaan Jorginho itu ditolak oleh manajemen Arsenal.
Pihak Arsenal masih ingin mempertahankan Jorginho. Karena musim ini The Gunners akan berlaga di Liga Champions.
Mikel Arteta butuh kedalaman tim yang bagus untuk bisa sukses di semua kompetisi yang diikuti Arsenal. Jadi ia meminta manajemen Arsenal untuk mempertahankan sang gelandang.
Banyak Tawaran
Jorginho sendiri dilaporkan mendapatkan sejumlah tawaran di musim panas ini. Beberapa klub Serie A dilaporkan berminat pada jasanya.
Selain itu ada klub Turki yang juga dilaporkan menawari sang gelandang kesempatan untuk pindah di musim panas ini.
Klasemen Premier League
(Sportsmole)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Lupakan Dean Henderson, Nottingham Forest Kunci Transfer Kiper Arsenal Ini
Liga Inggris 7 Agustus 2023, 23:59 -
Jorginho Minta Dijual, Arsenal Katakan Tidak!
Liga Inggris 7 Agustus 2023, 23:00 -
Bahagianya Arsenal Saat Menjuarai Community Shield 2023
Galeri 7 Agustus 2023, 16:21 -
Roy Keane Sebut Harga Declan Rice Kemahalan, Tak Layak Dihargai 100 Juta Pounds
Liga Inggris 7 Agustus 2023, 13:51
LATEST UPDATE
-
Hasil Latihan Moto3 Mandalika 2025: Angel Piqueras Ungguli Maximo Quiles
Otomotif 3 Oktober 2025, 13:01 -
Keran Gol Viktor Gyokeres Seret, Mikel Arteta Woles Aja!
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 12:46 -
Marc Guehi Pilih Move On usai Gagal Pindah ke Liverpool
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 12:34 -
Prediksi Eintracht Frankfurt vs Bayern Munchen 4 Oktober 2025
Bundesliga 3 Oktober 2025, 12:26 -
Cek Jadwal Serie A 2025/26: Matchweek 6: Tayang Eksklusif di Vidio
Liga Italia 3 Oktober 2025, 12:21 -
Cek Jadwal dan Nonton NFL Matchweek 5: Eksklusif di Vidio
Olahraga Lain-Lain 3 Oktober 2025, 12:13 -
Manchester United Dinilai Sulit Membenarkan Transfer Bryan Mbeumo
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 11:18
LATEST EDITORIAL
-
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29 -
5 Top Skor Sepanjang Masa Liga Champions, Mbappe Mulai Mendekat
Editorial 2 Oktober 2025, 13:55
KOMENTAR