Liverpool sudah sejak musim lalu mengincar kiper asal Brasil tersebut. The Reds butuh kiper yang bisa tampil secara konsisten dan tak rawan membuat blunder.
Dua hal itulah yang tidak atau belum dimiliki oleh Loris Karius. Kiper asal Jerman itu awalnya sempat tampak belum siap main di level Premier League.
Ia memang sempat menunjukkan peningkatan performa. Akan tetapi blundernya di final Liga Champions membuat Liverpool akhirnya dikabarkan mantap mengejar Alisson. (ilms/dim)
Sempat Menyerah

Liverpool awalnya sempat mundur dari perburuan kiper berusia 25 tahun tersebut. Ada dua hal yang melatarbelakanginya.
Yang pertama, seperti disebut sebelumnya adalah karena Karius sempat menunjukkan peningkatan performa. Ia sempat tampil menjanjikan di hampir sepanjang kompetisi, khususnya di Premier League.
Kemudian masalah duit. The Reds dikabarkan mundur dari perburuan eks kiper Internacional itu karena Roma mematok harganya terlalu mahal. Mereka disebut tak mau melepasnya dengan harga kurang dari 70 juta Euro.
Melunak

Setelah Liverpool, muncul kabar bahwa ada Real Madrid dan Chelsea yang mengejarnya. Namun Madrid kini disebut tak lagi mengejarnya karena mereka kemungkinan akan mendaratkan Thibaut Courtois.
Kemudian, Chelsea disebut nyaris mendapatkannya. Bahkan The Blues disebut sudah meraih kesepakatan dengan Roma.
Akan tetapi kabar itu dibantah oleh Sporting Director Roma, Monchi. Namun tak lama setelah itu, pria plontos ini mengatakan bahwa Alisson siap saja untuk dilego, namun ada batas waktu bagi tim-tim yang ingin mengajukan penawaran pada I Lupi.
Tawaran Resmi

Setelah itu muncul kabar bahwa agen Alisson akan menemui petinggi Roma. Sang Agen, Ze Maria Neis, dikabarkan akan mengatakan pada pihak klub bahwa kliennya ingin pergi khususnya jika nanti ada tawaran yang pas.
Tak lama berselang, muncul kabar bahwa Liverpool akhirnya memulai usahanya untuk mendatangkan Alisson. The Reds disebut telah memberikan penawaran resmi pada Roma untuk shot stopper yang bermain di Piala Dunia 2018 kemarin itu.
Kabar itu dilansir oleh Il Messaggero. Mereka menyebut Liverpool melepas penawaran resmi sebesar 60 juta Euro.
Akan tetapi ada tambahan bonus sebesar 10 juta Euro. Akan tetapi Roma dikabarkan masih bersikeras untuk menahan Alisson dengan harga 80 juta Euro.
[initial]
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Liverpool Layangkan Tawaran Resmi untuk Alisson
Liga Inggris 17 Juli 2018, 19:52
-
Minta Pergi, Alisson Segera Temui Petinggi Roma
Liga Italia 17 Juli 2018, 18:24
-
Punya Ronaldo, Juventus Tidak Otomatis Juara Serie A
Liga Italia 16 Juli 2018, 16:05
-
Karius Mengkhawatirkan, Liverpool Mantap Kejar Alisson
Liga Inggris 16 Juli 2018, 12:30
-
Pekan Depan Liverpool Akan Lepas Tawaran untuk Alisson
Liga Inggris 15 Juli 2018, 18:08
LATEST UPDATE
-
Prediksi Spanyol vs Turki 19 November 2025
Piala Dunia 18 November 2025, 06:45
-
Prediksi Brasil vs Tunisia 19 November 2025
Amerika Latin 18 November 2025, 06:30
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55




















KOMENTAR