Bola.net - - Striker baru Tottenham Fernando Llorente mengaku sangat senang mempunyai kesempatan untuk bermain bersama Harry Kane.
The Lilywhites berhasil mendapatkan Llorente dari Swansea City di detik-detik akhir penutupan bursa transfer pemain musim panas ini. Transfer ini cukup mengejutkan karena sebelumnya bomber asal Spanyol ini lebih gencar dikaitkan dengan klub London lainnya, Chelsea.
Llorente diperkirakan hanya bakal menjadi pelapis Kane setelah sang pemain memutuskan bergabung dengan Spurs. Meskipun begitu, ia tetap merasa sangat senang karena punya kesempatan belajar dari Kane dan juga manajer Mauro Pochettino.
"Saya sangat senang datang ke sini. Saya pikir Harry Kane adalah striker yang luar biasa dan saya sangat senang bermain bersamanya dan pemain lainnya. Saya ingin mengenal mereka dan mulai berlatih dengan rekan satu tim baru saya," kata Llorente di situs resmi klub.
"Saya 32 tahun tapi saya ingin belajar setiap hari dan saya pikir saya bisa belajar banyak hal dari Harry dan pemain lainnya. Saya bisa belajar banyak dari Mauricio Pochettino dan saya akan melakukan yang terbaik di sini.
"Saya pikir saya bisa melakukan lebih banyak hal dalam karir saya dan impian saya adalah melakukan hal itu di Tottenham."
Usai bermain di Spanyol dan Italia, tahun lalu Llorente melanjutkan kariernya di Inggris dengan menerima pinangan Swansea.
Secara mengejutkan, Llorente tampil impresif di Premier League. Dari 33 kali penampilan, pemain 32 tahun ini sukses mencetak 15 gol.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Llorente Tak Sabar Berduet Dengan Kane
Liga Inggris 2 September 2017, 23:20
-
Terungkap, Hazard Ternyata Nyaris Gabung Tottenham
Liga Inggris 2 September 2017, 18:50
-
Kane: Saya Tak Punya Klausul Pembatalan Kontrak
Liga Inggris 2 September 2017, 10:20
-
Walker Sebut Dier Ingin Hengkang ke MU
Liga Inggris 2 September 2017, 08:20
-
Eks Arsenal Terperanjat Dengar Barkley Tolak Chelsea
Liga Inggris 1 September 2017, 11:30
LATEST UPDATE
-
Prediksi Man City vs Exeter City 10 Januari 2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 22:00
-
Transformasi Sisi Kanan Real Madrid: Valverde dan Rodrygo Menggila!
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 21:56
-
Man United Cari Manajer Baru, Nama Eddie Howe Terus Disebut-sebut
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:58
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 19:39
-
Melihat Arsenal Frustrasi Ditahan Liverpool, Bukti Alotnya Perburuan Gelar!
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:31
-
Viktor Gyokeres Justru Jadi Tanda Tanya di Lini Depan Arsenal
Liga Inggris 9 Januari 2026, 18:57
-
2 Hal yang Bikin Milan Kehilangan Poin Lawan Genoa: Blunder dan Kurang Sabar
Liga Italia 9 Januari 2026, 18:15
-
FIFA Gandeng TikTok, Konten Live Piala Dunia 2026 Hadir dan Bisa Diakses Langsung
Piala Dunia 9 Januari 2026, 17:58
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52


























KOMENTAR