
Bola.net - Spekulasi baru muncul terkait masa depan Moises Caicedo. Gelandang Brighton ini dilaporkan masih diminati oleh Manchester United.
Seperti yang sudah diketahui, Caicedo adalah sosok rising star di skuat Brighton. Ia menunjukkan performa yang sangat apik saat mengawal lini tengah The Seagulls di musim ini.
Tak ayal pemain timnas Ekuador ini ramai diminati tim-tim top Eropa. Brighton sendiri sudah mengonfirmasi sang gelandang bisa ditebus di musim panas ini.
Sky Sports mengklaim bahwa salah satu peminat Caicedo adalah Manchester United. Setan Merah masih tertarik untuk mendatangkan sang gelandang di musim panas ini.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Incaran Lama
Menurut laporan tersebut, Manchester United sudah lama menaruh perhatian terhadap Caicedo.
Mereka sudah mengamati sang pemain semenjak ia masih bermain di Ekuador. Erik Ten Hag juga dilaporkan terkesan dengan penampilan sang gelandang saat Brighton beberapa kali bermain melawan MU di musim kemarin.
Itulah mengapa nama Caicedo masuk dalam daftar transfer Setan Merah di musim panas ini.
Minta Update Informasi
Laporan tersebut mengklaim bahwa Manchester United sejauh ini belum bergerak untuk mengamankan jasa Caicedo dari Brighton.
Mereka punya prioritas transfer lain di musim panas ini. Sehingga MU lebih mengarahkan fokus mereka untuk transfer tersebut.
Namun MU dikabarkan menjalin komunikasi dengan Brighton dan mereka minta dikabari jika ada perkembangan terkait masa depan Caicedo.
Harga Mahal
Baik Manchester United ataupun klub peminat Caicedo lainnya harus siap keluar uang banyak untuk merekrut sang pemain.
Sang gelandang disebut hanya akan dilepas di angka 70 juta pounds di musim panas ini.
Klasemen Premier League
(Sky Sports)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kabar Baik MU! Porto Siap Beri Diskon untuk Transfer Diogo Costa
Liga Inggris 13 Juni 2023, 21:29
-
Kim Min-Jae Gabung Manchester United di 1 Juli 2023?
Liga Inggris 13 Juni 2023, 21:15
-
Rasmus Hojlund Bantah Sudah Video Call-an dengan Erik Ten Hag
Liga Inggris 13 Juni 2023, 20:53
-
Diincar MU dan Chelsea, Andre Onana Buka Peluang Cabut dari Inter Milan
Liga Italia 13 Juni 2023, 20:00
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Roma vs Sassuolo - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 10 Januari 2026, 17:00
-
Prediksi Susunan Pemain Chelsea vs Charlton, Debut Liam Rosenior
Liga Inggris 10 Januari 2026, 16:49
-
Harry Maguire Bakal Comeback di Laga MU vs Brighton, Tapi...
Liga Inggris 10 Januari 2026, 15:30
-
Marc Klok, Adam Alis, dan 2 Mantan Pemain Persija yang Kini Membela Persib
Bola Indonesia 10 Januari 2026, 15:28
-
Live Streaming Man City vs Exeter City - Link Nonton FA Cup/Piala FA di Vidio
Liga Inggris 10 Januari 2026, 15:00
-
Aspar Team Sebut CFMoto Godok Rencana Balapan di MotoGP, Tapi Jalannya Takkan Mulus
Otomotif 10 Januari 2026, 14:47
-
Darrren Fletcher Pastikan MU Bakal All-In ke FA Cup
Liga Inggris 10 Januari 2026, 14:15
-
Login! Arsenal Ramaikan Perburuan Transfer Marc Guehi
Liga Inggris 10 Januari 2026, 13:30
-
Luis Enrique Enggan Perpanjang Kontrak di PSG, MU Siaga Satu!
Liga Inggris 10 Januari 2026, 12:30
-
Bandung BJB Tandamata Buka Proliga 2026 dengan Kemenangan Meyakinkan, Risco Herlambang Puas
Voli 10 Januari 2026, 11:40
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
























KOMENTAR