Bola.net - - Penjaga gawang Manchester United, David De Gea, mengaku bangga melihat namanya masuk dalam daftar PFA Premier League Team of the Year. Akan tetapi, De Gea tidak puas hanya dengan meraih gelar secara pribadi.
De Gea memang tampil apik bersama United pada musim 2017/18. Jadi, tidak heran jika namanya masuk dalam daftar tim terbaik versi PFA, mengalahkan penjaga gawang Manchester City, Ederson, yang sukses membawa timnya jadi juara Premier League.
Kiper asal Spanyol pun jadi satu-satunya wakil United dalam daftar pemain terbaik musim 2017/18 ini.
"Saya sangat, sangat bangga sekali lagi bisa masuk dalam nominasi dan saya pikir ini adalah hasil dari catatan pribadi saya yang bagus musim. Ini membuat Anda lebih bangga, saat tahu jika pemain lain memilih Anda," ucap De Gea.

"Saya benar-benar puas," sambung De Gea seperti dikutip dari situs resmi United.
Hanya saja, masih ada satu hal yang mengganjal dibenak De Gea usai mendapat gelar ini. Sebab, mantan kiper Atletico Madrid tersebut masih belum memberi gelar juara untuk United pada musim ini sebagai sebuah tim.
"Sayang sekali musim ini kami masih belum memenangkan salah satu target besar kami. Kami masih punya Piala FA di hadapan kami dan harus memastikan gelar juara dan bukan hanya sebuah penghargaan pribadi," tandas De Gea.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Sulit Datangkan Kroos, MU Incar Gelandang Napoli Ini
Liga Inggris 18 April 2018, 23:03
-
Masuk Tim Terbaik Premier League, Begini Respon David De Gea
Liga Inggris 18 April 2018, 20:36
-
Tiga Klub Papan Atas Inggris Rebutan Layvin Kurzawa
Liga Inggris 18 April 2018, 19:39
-
United Akhirnya Siap Lepas Shaw
Liga Inggris 18 April 2018, 18:01
-
Martial Ternyata Ingin Hengkang ke Arsenal Sejak Musim Dingin Lalu
Liga Inggris 18 April 2018, 17:01
LATEST UPDATE
-
Marc Marquez Curhat Soal Sulitnya Lawan Alex Marquez, Harus Lupakan Status Saudara
Otomotif 8 Januari 2026, 13:21
-
Meski Cetak Dua Gol, Benjamin Sesko Dinilai Tak Layak Bela Man Utd
Liga Inggris 8 Januari 2026, 12:23
-
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 8 Januari 2026, 12:03
-
Kesempatan Emas Arsenal Perlebar Jarak Setelah Man City dan Villa Terpeleset
Liga Inggris 8 Januari 2026, 11:49
-
Ini Alasan Liam Rosenior Tak Pimpin Chelsea Saat Lawan Fulham
Liga Inggris 8 Januari 2026, 11:29
-
Tiga Pemain Muda Persija Siap Asah Jam Terbang di Klub Baru
Bola Indonesia 8 Januari 2026, 11:09
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58


























KOMENTAR