
Bola.net - Rencana Liverpool untuk merekrut Khephren Thuram di musim panas nanti menemui kendala baru. Nice dikabarkan membanderol sang gelandang dengan harga yang sangat tinggi di musim panas nanti.
Liverpool diketahui sedang berburu gelandang baru. Mereka butuh tambahan armada di lini tengah mereka, karena ada beberapa gelandang mereka yang akan cabut di musim panas nanti.
Baru-baru ini ada nama baru yang dikaitkan dengan Liverpool. The Reds dilaporkan tertarik merekrut Khephren Thuram dari Nice.
Laporan The Mirror mengklaim bahwa Liverpool akan mendapatkan kendala dalam merekrut Thuram. Karena sang gelandang punya harga yang cukup tinggi.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Gelandang Berbakat
Menurut laporan tersebut, Jurgen Klopp sangat tertarik untuk putra Lilian Thuram itu di musim panas nanti.
Sang gelandang tergolong masih muda. Namun ia menunjukkan performa yang apik bersama Nice sehingga ia juga dipercaya di timnas Prancis.
Klopp yakin Thuram junior mampu memberikan kontribusi yang bagus untuk lini tengah mereka. Sehingga The Reds sudah mengagendakan untuk merekrut sang gelandang di musim panas nanti.
Harga Mahal
Laporan yang sama mengklaim bahwa Liverpool harus siap merogoh kocek cukup dalam untuk merekrut Thuram di musim panas nanti.
Nice menilai sang gelandang adalah aset berharga bagi klub mereka. Sehingga jika ia harus pergi, maka Nice perlu mendapatkan kompensasi yang seimbang.
Itulah mengapa mahar 60 juta Euro disematkan kepada Thuram, karena Nice menilai sang gelandang berpotensi jadi salah satu gelandang terbaik dunia di masa depan.
Pesaing
Liverpool tidak bisa berleha-leha dalam urusan transfer Thuram. Karena sang gelandang saat ini juga diminati salah satu klub EPL lainnya.
Klub itu adalah Manchester United dan Setan Merah juga dilaporkan sangat tertarik untuk memboyong sang gelandang di musim panas nanti.
Klasemen Premier League
(The Mirror)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Diincar MU dan Liverpool, Fulham Pasang Harga untuk Joao Palhinha
Liga Inggris 29 April 2023, 16:42
-
Mau Khephren Thuram, Liverpool Harus Bayar Segini
Liga Inggris 29 April 2023, 16:31
-
Liverpool Siap Bayar Mahal untuk Daratkan Nicolo Barella
Liga Inggris 29 April 2023, 09:17
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Man City vs Exeter City - Link Nonton FA Cup/Piala FA di Vidio
Liga Inggris 10 Januari 2026, 15:00
-
Aspar Team Sebut CFMoto Godok Rencana Balapan di MotoGP, Tapi Jalannya Takkan Mulus
Otomotif 10 Januari 2026, 14:47
-
Darrren Fletcher Pastikan MU Bakal All-In ke FA Cup
Liga Inggris 10 Januari 2026, 14:15
-
Login! Arsenal Ramaikan Perburuan Transfer Marc Guehi
Liga Inggris 10 Januari 2026, 13:30
-
Luis Enrique Enggan Perpanjang Kontrak di PSG, MU Siaga Satu!
Liga Inggris 10 Januari 2026, 12:30
-
Bandung BJB Tandamata Buka Proliga 2026 dengan Kemenangan Meyakinkan, Risco Herlambang Puas
Voli 10 Januari 2026, 11:40
-
Chelsea Digosipkan Bakal Angkut Vinicius Junior, Begini Kata Fabrizio Romano
Liga Inggris 10 Januari 2026, 11:15
-
Kabar Terbaru Calon Caretaker Baru MU: Jadinya Ole apa Carrick nih?
Liga Inggris 10 Januari 2026, 10:30
-
Arsenal Intip Peluang Bajak Arda Guler dari Real Madrid
Liga Inggris 10 Januari 2026, 10:15
-
Murah Meriah! Juventus Hanya Perlu Bayar Segini untuk Jasa Federico Chiesa
Liga Italia 10 Januari 2026, 09:45
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52

























KOMENTAR