Bola.net - Juara Premier League, Manchester City nampaknya bersedia melepaskan Leroy Sane ke Bayern Munchen. Namun The Citizens diberitakan menuntut The Bavaria menyerahkan Kingsley Coman sebagai ganti Sane.
Sudah menjadi rahasia umum bahwa Sane menjadi buruan utama Bayern Munchen. Juara Bundesliga itu mengincar Sane sejak awal tahun lalu untuk menggantikan dua winger legendaris mereka, Franck Ribery dan Arjen Robben yang hengkang di musim panas kemarin.
Transfer Sane nyaris terealisasi di musim panas kemarin, namun transfernya batal karena sang winger mengalami cedera yang serius. Namun pihak The Bavaria masih belum menyerah dan mencoba untuk merekrut kembali Sane di bulan Januari nanti.
Sky Sports mengklaim bahwa Manchester City akhirnya menyerah. Mereka bersedia melepaskan Sane asalkan Bayern menyerahkan Kingsley Coman ke tim mereka.
Simak manuver transfer City selengkapnya di bawah ini.
Hindari Konflik
Menurut laporan tersebut, Manchester City sudah menyerah untuk mempertahankan Sane dari kejaran Bayern Munchen.
Sang pemain diberitakan memiliki keinginan yang besar kembali ke Jerman. Untuk itu ia sangat tertarik dengan tawaran yang diajukan Bayern Munchen.
City sudah mencoba merayunya untuk bertahan, namun Sane sudah memantapkan hati untuk bertahan. Itulah mengapa Bayern memutuskan untuk tidak menghalangi kepindahannya ke Jerman.
Barter Pemain
Laporan yang sama mengklaim bahwa City membuka diri untuk melepaskan Sane jika Bayern menyerahkan Kingsley Coman ke skuat mereka.
Pep enggan kehilangan Sane tanpa pengganti yang sepadan. Untuk itu ia menuntut Bayern melepaskan Coman ke Etihad Stadium.
Pep diberitakan menyukai gaya bermain pemain Timnas Prancis itu sehingga ia ingin Coman masuk ke dalam skuatnya menggantikan Sane.
Harga Mahal
JIka Bayern enggan melepaskan Coman, Manchester City berencana membandrol sang winger di angka yang sangat besar.
Mereka diyakini hanya mau menjual Sane di kisaran angka 100 juta pounds.
(Sky Sports)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pemain MU Ini Adalah Lawan Tersulit yang Pernah Dihadapi Yaya Toure
Liga Inggris 18 November 2019, 19:20
-
Video: Aksi Thiago dan Rodri Ikut Tantangan Long Ball Ala Timnas Spanyol
Open Play 18 November 2019, 18:52
-
Mau Leroy Sane, Bayern Munchen Diminta Serahkan Pemain Ini
Liga Inggris 18 November 2019, 16:20
-
Tikung Arsenal, Manchester City Juga Kejar Dayot Upamecano
Liga Inggris 18 November 2019, 15:45
-
Pemain Ini Jadi Alasan Mengapa Man City Tertinggal Jauh dari Liverpool
Liga Inggris 18 November 2019, 13:22
LATEST UPDATE
-
Deretan Pemain Top yang Absen di Piala Dunia 2026: Tak Ada Szoboszlai dan Mbeumo
Piala Dunia 18 November 2025, 14:30
-
Tok! DPR Resmi Sahkan RKUHAP Jadi Undang-Undang, Ini 14 Poin Krusialnya
News 18 November 2025, 14:12
-
Jadwal Timnas Indonesia U-22 Hari Ini, Selasa 18 November 2025: Mali U-22 Part II
Tim Nasional 18 November 2025, 14:05
-
RKUHAP Disahkan: Ini Aturan Baru Pemblokiran Rekening dan Izin Penyadapan
News 18 November 2025, 14:02
-
Melihat Kiprah Cristiano Ronaldo di Piala Dunia: Perjalanan Panjang dari 2006 hingga 2022
Piala Dunia 18 November 2025, 13:24
-
Waduh! Punya Senjata Ilegal, Karim Adeyemi Kena Penalti Rp8,7 Miliar
Bolatainment 18 November 2025, 12:50
-
Terbukti Main Lebih Solid, Sudah Waktunya Portugal Berpisah dengan Cristiano Ronaldo?
Piala Dunia 18 November 2025, 11:53
-
Intip Deretan Fighter BYON Combat Showbiz 6: Tayang Akhir Pekan ini di Vidio
Olahraga Lain-Lain 18 November 2025, 11:50
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55





















KOMENTAR