
Bola.net - Menjadi klub paling aktif berbelanja pada Januari lalu, Chelsea tak kunjung mendapat hasil positif. Pada bursa transfer musim dingin kemarin, The Blues memegang rekor mengeluarkan biaya terbanyak hingga Rp9 Triliun.
Namun harapan untuk bangkit dan meraih hasil yang lebih baik masih belum terjadi untuk tim asuhan Graham Potter. Banyak pihak menyoroti kinerja Potter yang dianggap belum mampu membina timnya untuk meraih kemenangan.
Terhitung sejak Januari 2023, Chelsea belum merasakan kemenangan lagi. Bahkan dari semua kompetisi, pasukan biru hanya menang pada satu laga dari 11 laga yang dijalaninya dan mencetak satu gol saja di dua bulan terakhir.
Meskipun Chelsea memiliki pemain kelas top yang handal, baik yang lama maupun yang baru bergabung tidak banyak perubahan yang tercipta di klub asal London ini. Hasil belanja besar-besaran itu belum menjadi solusi yang tepat untuk The Blues.
Lalu siapa sajakah rekrutan mahal Chelsea pada bursa transfer Januari 2023? Yuk simak di bawah ini ya.
Joao Felix

Joao Felix bergabung dengan Chelsea sejak 11 Januari lalu. Hingga kini mantan pemain Atletico Madrid ini baru bermain empat kali.
Bukan awal yang bagus, Felix mendapatkan kartu merah pada pertandingan pertamanya untuk The Blues. Sehingga pemain asal Portugal ini harus absen dalam tiga pertandingan.
Namun pemain usia 23 tahun ini berkontribusi satu gol dari empat gol yang dimiliki Chelsea. Gol tersebut diciptakan Felix ketika melawan West Ham. Sayangnya, sang lawan masih dapat membalas gol dan pertandingan berakhir dengan seri.
Benoit Badiashile

Bergabung dengan The Blues pada 5 Januari lalu, Benoit Badiashile diplot untuk menjaga lini pertahanan Chelsea. Dalam hal bertahan, mantan pemain Monaco ini cukup mengesankan karena ia siap mempertaruhkan tubuhnya.
Pemain asal Prancis ini dikontrak Chelsea hingga 2030. Hingga kini, ia sudah bermain dalam lima pertandingan terakhir Chelsea.
Sayangnya Badiashile masih belum maksimal menjaga pertahanan Chelsea meskipun sudah bermain penuh dalam pertandingan. Pada laga melawan Tottenham (26/2/23), pemain kelahiran 2001 ini harus duduk di bangku cadangan dan belum dimainkan oleh Potter.
Mykhaylo Mudryk

Mudryk datang ke Chelsea dengan harga 70 juta euro dan dikontrak hingga 2031 nanti. Penyerang muda ini awalnya tampil memukau di pertandingan pertamanya lawan Liverpool. Namun, hal tersebut tidak terjadi di laga setelahnya.
Mantan pemain Shakhtar Donetsk tersebut sudah menjalani lima laga namun belum bisa mencetak gol untuk The Blues. Sangat disayangkan, Mudryk sepertinya bukan pilihan utama Potter.
Pemain asal Ukraina ini hanya dua kali menjadi starting eleven dan tiga kali lainnya sebagai pemain cadangan. Pada pertandingan terakhir melawan Tottenham, Mudryk belum menampilkan seluruh kemampuannya dan hanya bermain selama tujuh menit saja.
Enzo Fernandez

Hingga kini Enzo Fernandez telah bermain sebagai starting eleven dalam empat penampilan sejak kepindahannya senilai 106 juta euro dari Benfica. Menjadi pemain termahal yang dibeli Chelsea pada Januari lalu, Fernandez belum menampilkan performa terbaiknya.
Kehadiran pemain asal Argentina ini dalam lini tengah The Blues sudah bagus namun masih terasa adanya koneksi yang kurang dengan rekan setimnya. Fernandez harus menyimpan catatan belum pernah menang selama di Chelsea.
Pemain kelahiran 2001 ini hanya menyumbang satu assist yang menjadi satu satunya gol milik The Blues pada 2023 dan ia belum pernah mencetak gol. Fernandez harus puas dengan dua kekalahan dan dua kali seri dari laga yang dijalaninya.
Sumber: Whoscored, Goal
Penulis: Etza Niki Thalita (peserta Magang Merdeka 2023)
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
- Pesan Mikel Arteta untuk Graham Potter: Kalau Terus-terusan Kalah ya Dipecat
- Tak Sebut Rashford, Casemiro Puji 5 Pemain Manchester United: Bruno Fernandes Kelas Dunia!
- Bahagia Arsenal Kalahkan Everton, Bukayo Saka: Lapar Akan Kemenangan
- 3 Pemain Dipuji Erik ten Hag Usai MU Kalahkan West Ham: Weghorst Salah Satu yang Terbaik!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kalau Bellingham Sulit, Man City Bakal Bajak Kovacic dari Chelsea
Liga Inggris 2 Maret 2023, 20:02
-
Seriusan? Real Madrid Berencana Pinang Romelu Lukaku
Liga Spanyol 2 Maret 2023, 17:00
-
3 Pemain Chelsea yang Bisa Dapat Berkah dari Kedatangan Luis Enrique
Editorial 2 Maret 2023, 12:21
LATEST UPDATE
-
Deretan Pemain Top yang Absen di Piala Dunia 2026: Tak Ada Szoboszlai dan Mbeumo
Piala Dunia 18 November 2025, 14:30
-
Tok! DPR Resmi Sahkan RKUHAP Jadi Undang-Undang, Ini 14 Poin Krusialnya
News 18 November 2025, 14:12
-
Jadwal Timnas Indonesia U-22 Hari Ini, Selasa 18 November 2025: Mali U-22 Part II
Tim Nasional 18 November 2025, 14:05
-
RKUHAP Disahkan: Ini Aturan Baru Pemblokiran Rekening dan Izin Penyadapan
News 18 November 2025, 14:02
-
Melihat Kiprah Cristiano Ronaldo di Piala Dunia: Perjalanan Panjang dari 2006 hingga 2022
Piala Dunia 18 November 2025, 13:24
-
Waduh! Punya Senjata Ilegal, Karim Adeyemi Kena Penalti Rp8,7 Miliar
Bolatainment 18 November 2025, 12:50
-
Terbukti Main Lebih Solid, Sudah Waktunya Portugal Berpisah dengan Cristiano Ronaldo?
Piala Dunia 18 November 2025, 11:53
-
Intip Deretan Fighter BYON Combat Showbiz 6: Tayang Akhir Pekan ini di Vidio
Olahraga Lain-Lain 18 November 2025, 11:50
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55




















KOMENTAR