
Lampard pernah finish sebagai runner up penghargaan tersebut pada tahun 2005 di belakang Ronaldinho, saat itu The Blues secara kontroversial tersingkir di babak semifinal UCL di tangan Liverpool.
Dalam kesempatan berikutnya, Chelsea tumbang di semifinal 2007 dan 2009 masing-masing oleh Liverpool dan Barcelona, serta kalah adu penalti dari Manchester United pada final 2008.
Dalam serialisasi buku Mike Carson berjudul The Manager yang dimuat di The Telegraph, Mou mengungkapkan keyakinannya bahwa Lampard seharusnya mendapatkan penghargaan pemain terbaik Eropa.
"Musim 2004-05 adalah musim di mana Chelsea mengumumkan 'Kami yang terbaik di negeri ini', sekaligus musim di mana saya bisa mengatakan 'Saya tak hanya bagus di Portugal, tapi juga di Inggris'. Hal tersebut merupakan ledakan motivasi bagi kedua pihak," kata Mourinho.
"Saya mengatakan dengan jelas kepada Lampard, 'Anda adalah salah satu pemain terbaik di dunia, tapi tak semua orang menyadarinya'"
Lebih lanjut, Mourinho menganggap bahwa kegagalan Chelsea meraih titel Liga Champions adalah faktor pengganjal bagi Lampard untuk meraih penghargaan.
"Suatu ketika Frank terpilih sebagai finalis Ballon d'Or, dan saya pikir dia tidak bisa memenangkannya karena klubnya gagal menjuarai Eropa. Dalam periode 2004-2007 dia adalah salah satu pemain terbaik di dunia."
"Jika saja gelar Liga Champions pada tahun 2012 datang lebih awal bagi Frank, saya yakin dia akan mendapatkan penghargaan sebagai yang terbaik," imbuh Mourinho. [initial]
(espn/mri)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mourinho: Lampard Harusnya Menangkan Ballon d'Or
Liga Inggris 14 Agustus 2013, 16:40
-
Tantang Barca, Chelsea Hargai Luiz 50 Juta Euro
Liga Inggris 14 Agustus 2013, 16:25
-
Eden Hazard: Mourinho Benar-Benar Special One
Liga Inggris 14 Agustus 2013, 16:07
-
United: Rooney Tak Dijual Dengan Harga Berapapun, Chelsea!
Liga Inggris 14 Agustus 2013, 14:30
-
Owen Favoritkan Chelsea Juara Premier League
Liga Inggris 14 Agustus 2013, 14:14
LATEST UPDATE
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55




















KOMENTAR