Bola.net - - Jose Mourinho harus menggelar pertemuan dengan pemainnya terlebih dahulu sebelum menjalani pertandingan lawan Manchester City di EFL Cup, Kamis kemarin.
Dalam pertemuan itu, Mourinho meminta pasukannya memberikan yang terbaik meskipun hanya dalam kompetisi Piala Liga. Kemenangan sangat dibutuhkan mengingat fans MU yang begitu kecewa setelah kalah dari Chelsea dengan skor 4-0.
Pada akhirnya, MU menang 1-0 atas Manchester City. Juan Mata menjadi pahlawan. Sementara itu, kemenangan ini membuat Man City memperpanjang catatan buruknya: enam pertandingan tak pernah menang.
"Kami membicarakan tentang fans, sebelum pertandingan, antara kami. Kami biasa menggelar pertemuan singkat. Saya tak suka dengan pertemuan selama satu jam, saya lebih suka tiga atau empat pertemuan dalam 10 menit, kemudian kami bertemu lagi beberapa jam kemudian," ungkap Mourinho pada MUTV.
"Kami mengadakan pertemuan ini untuk fans, hanya memikirkan mereka, perasaan mereka, dan kekecewaan mereka setelah kekalahan dari Chelsea."
"Para pemain mengerti bahwa pertandingan lawan Man City bukan hanya sekedar pertandingan dalam kompetisi cup, lebih dari itu karena ini menghadapi City, karena dua hari setelah Chelsea."
"Mereka menunjukkan karakter luar biasa dan saya sangat senang dengan mereka," papar The Special One.
Pada akhir pekan ini, MU akan menjamu Burnley di Old Trafford dalam lanjutan Premier League.
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Conte Ternyata Tak Suka Larang Makanan Seperti Guardiola
Liga Inggris 29 Oktober 2016, 23:20
-
Hasil Pertandingan West Bromwich Albion vs Manchester City: 0 - 4
Liga Inggris 29 Oktober 2016, 22:59
-
Nasri Minta Dipermanenkan Sevilla?
Liga Inggris 29 Oktober 2016, 22:54
-
Guardiola Tuding MU Gemar Mainkan 'Bola Panjang'
Liga Inggris 29 Oktober 2016, 22:20
-
Guardiola: City Tidak Pantas Dapat Hasil Buruk
Liga Inggris 29 Oktober 2016, 18:10
LATEST UPDATE
-
Bermain Api: Risiko Besar Perlakuan Tuchel pada Bellingham di Timnas Inggris
Piala Dunia 18 November 2025, 21:51
-
Calhanoglu dan Misi 'Anti-Modric': Kunci Taktik Chivu Menghadapi Panasnya Derby Milan
Liga Italia 18 November 2025, 21:02
-
Adrien Rabiot dan Dilema Derby: Analisis Kebugaran, Strategi, dan Alternatif AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 20:08
-
Langkah dan Strategi Luciano Spalletti untuk Mengembalikan Juventus ke Jalur Kejayaan
Liga Italia 18 November 2025, 19:35
-
Tempat Menonton Timnas Indonesia U-23 vs Mali U-23 di Indosiar - Friendly Match
Tim Nasional 18 November 2025, 18:01
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55





















KOMENTAR