
Bola.net - Manajer Manchester United, Ruben Amorim, enggan berpuas diri meski timnya berhasil memenangkan Premier League Summer Series. Ia menegaskan masih banyak aspek yang perlu diperbaiki oleh Setan Merah.
Sejak pekan lalu, MU turut serta dalam turnamen pra-musim bertajuk Premier League Summer Series. Mereka bersaing melawan Everton, Bournemouth, dan West Ham dalam kompetisi ini.
Dini hari tadi, MU resmi dinobatkan sebagai juara turnamen. Pasalnya, mereka tak terkalahkan dalam tiga pertandingan dengan catatan dua kemenangan dan satu hasil imbang.
Meski sukses membawa pulang trofi pra-musim, Amorim menolak untuk berbesar kepala. Ia menekankan bahwa masih banyak pekerjaan yang harus dilakukan timnya.
Simak komentar lengkap sang manajer berikut ini.
Masih Perlu Berbenah
Dalam wawancara eksklusif dengan MUTV usai laga, Amorim menolak merayakan kemenangan ini secara berlebihan.
Ia menegaskan bahwa MU tidak boleh terbuai karena masih banyak kekurangan yang harus dibenahi dalam skuadnya.
"Satu hal yang pasti, kami masih memiliki banyak pekerjaan rumah untuk diselesaikan," ungkap Amorim.
Momen yang Bagus
Di kesempatan yang sama, Amorim bersyukur karena MU memiliki waktu yang cukup selama persiapan pra-musim tahun ini.
Menurutnya, tur pra-musim ini sangat berharga karena memberi kesempatan bagi tim untuk memperbaiki berbagai aspek sebelum musim kompetisi dimulai.
"Tur pra-musim kali ini sangat penting bagi kami, karena kami memiliki waktu untuk memperbaiki performa kami," tambah pelatih asal Portugal itu.
Uji Coba Terakhir
Manchester United akan menjalani satu laga uji coba terakhir sebelum musim 2025/2026 bergulir.
Setan Merah akan menghadapi Fiorentina di Old Trafford pada akhir pekan mendatang.
Klasemen Premier League
Sumber: MUTV
Baca Juga:
- Fermin Lopez ke Manchester United: Rumor Transfer dan Pernyataan Fabrizio Romano
- Rapor Skuad Manchester United vs Everton: Bruno Fernandes The Best, Bagaimana Bryan Mbeumo & Matheus Cunha?
- Mari Berbicara Tentang Laga Man United vs Everton: Debut Mbeumo, Lini Depan Bervariasi, hingga Ruang Mesin Tanpa Kecepatan
- 4 Pelajaran dari MU vs Everton: Debut Mengesankan Bryan Mbeumo
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bocoran Fabrizio Romano: Bintang Bayern Munchen Ini Nyaris Gabung MU
Liga Inggris 4 Agustus 2025, 16:09
-
Musim 2025/2026 Diyakini Jadi Musim Kebangkitan MU, Kok Bisa?
Liga Inggris 4 Agustus 2025, 15:52
-
Kilas Balik Penampilan Luar Biasa Fermin Lopez di Olimpiade Paris
Liga Spanyol 4 Agustus 2025, 15:24
LATEST UPDATE
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 06:16
-
Rapor Pemain Juventus Saat Gilas Sassuolo: Penebusan Jonathan David
Liga Italia 7 Januari 2026, 05:37
-
Man of the Match Sassuolo vs Juventus: Jonathan David
Liga Italia 7 Januari 2026, 05:16
-
Hasil Sassuolo vs Juventus: Jay Idzes Tak Berkutik, Bianconeri Menang Besar
Liga Italia 7 Januari 2026, 04:49
-
Hasil Lecce vs Roma: I Giallorossi Sukses Curi 3 Poin di Via del Mare
Liga Italia 7 Januari 2026, 03:57
-
Prediksi Burnley vs Man United 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 03:15
-
Prediksi Parma vs Inter 8 Januari 2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Man City vs Brighton 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 02:30
-
Prediksi Fulham vs Chelsea 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 02:30
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 02:05
-
Prediksi Barcelona vs Athletic Club 8 Januari 2026
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 02:00
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 7-9 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 01:21
-
Prediksi Napoli vs Verona 8 Januari 2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 00:30
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40

























KOMENTAR