Bola.net - Harapan Manchester United untuk merekrut Nikola Milenkovic nampaknya tidak bertepuk sebelah tangan. Sang bek dilaporkan juga memendam hasrat untuk bergabung dengan Manchester United di musim panas nanti.
Menjelang bursa transfer musim panas dibuka, Manchester United tengah mendata sejumlah bek tengah. Ole Gunnar Solskjaer dilaporkan ingin merekrut bek tengah baru di musim panas nanti.
Salah satu nama yang dikaitkan dengan Setan Merah adalah Nikola Milenkovic. Bek berusia 23 tahun itu kabarnya sukses memukau tim pelatih MU dengan performa solidnya di Fiorentina.
Corriere Dello Sport mengklaim harapan MU untuk merekrut sang bek tidak bertepuk sebelah tangan. Karena Milenkovic juga tertarik menjadi bagian dari MU.
Simak situasi transfer Milenkovic di bawah ini.
Tertarik Pindah
Menurut laporan tersebut, Milenkovic sangat tertarik untuk pindah ke Manchester United.
Sang bek diberitakan sudah lama ingin menjajal Premier League. Sehingga ia menilai Manchester United bisa menyediakan tantangan yang ia butuhkan.
Selain itu Milenkovic juga menyukai proyek yang tengah dibangun di Manchester United, sehingga ia menunggu tawaran dari Setan Merah.
Siap Dijual
Kans Manchester United untuk mendapatkan jasa Milenkovic sangat terbuka lebar di musim panas nanti.
Fiorentina dilaporkan sudah ikhlas berpisah dengan sanga bek. Setelah kontrak sang bek akan habis di musim panas tahun depan.
Sejauh ini Fiorentina gagal meyakinkan sang bek untuk bertahan, sehingga mereka memilih untuk menjualnya di musim panas nanti.
Harga Terjangkau
Manchester United tidak perlu keluar uang banyak untuk merekrut Milenkovic.
Bek Timnas Serbia itu bisa direkrut dengan bayaran sebesar 35 juta Euro di musim panas nanti.
(Corriere Dello Sport)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ole Gunnar Solskjaer: Manchester United Sering Bikin Sulit Diri Sendiri dalam Undian
Liga Eropa UEFA 26 Februari 2021, 23:30
-
Senyum Sarkas Pemain AC Milan Saat Tahu Hasil Undian 16 Besar Liga Europa
Liga Eropa UEFA 26 Februari 2021, 23:01
-
Thomas Tuchel: Manchester United Ujian yang Besar Bagi Chelsea!
Liga Inggris 26 Februari 2021, 22:00
-
MU vs Milan di Babak 16 Besar Liga Europa, Netizen: Langsung Adu Penalti Aja Deh
Bolatainment 26 Februari 2021, 21:54
-
Nikola Milenkovic Tertarik Gabung Manchester United
Liga Inggris 26 Februari 2021, 21:00
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55




















KOMENTAR