
Bola.net - Andre Onana bergabung dengan Manchester United pada musim 2023/2024. Perjalanan kiper berusia 27 tahun itu harus melalui jalan berliku, termasuk cerita soal Persikad Depok.
United merampungkan transfer Andre Onana dari Inter Milan. Setelah negosiasi yang agak panjang, Setan Merah dan Inter mencapai kata sepakat dengan harga €50 juta dan bonus €5 juta untuk transfer Onana.
Onana diperkirakan bakal menjadi penjaga utama gawang United. Sebab, sebelum eks kiper Ajax tersebut bergabung, United telah melepas David de Gea yang sangat lama menjadi pilihan utama di bawah mistar United.
Dalam perjalanan Onana menuju United, ada beberapa fase menarik yang harus dia lalui. Salah satunya adalah sarung tangan dari Depok. Yuk simak ulasan lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Dimulai dari Depok
Perjalanan karier Andre Onana tak lepas dari nama Nnana Onana, sang kakak. Nnana Onana juga seorang pemain sepak bola. Pada perjalanan kariernya, Nnana pernah bermain di Indonesia.
Nnana pernah membela sejumlah klub Indonesia, antara lain PSPS Pekanbaru, Persis Solo, dan Persikad Depok.
Nah, ketika membela Persikad Depok, Nnana acap kali memberi dukungan peralatan sepak bola pada Andre Onana. Sejumlah media menyebut bahwa Nnana memberikan sepatu hingga sarung tangan sepak bola pada sang adik.
Onana sendiri memulai karier sepak bola di Kamerun, sebelum merantau ke Eropa. Onana menimba ilmu sepak bola dari SSB milik Samuel Eto'o.
Bagian dari La Masia

Andre Onana menjadi bagian dari La Masia, akademi milik Barcelona, ketika menginjakkan kakinya di Eropa. Andre Onana menghabiskan waktu selama lima tahun di La Masia, dari 2010 hingga 2015.
Andre Onana cukup menonjol bersama La Masia. Namun, keberadaan Victor Valdes membuat Onana kesulitan menembus tim utama Barcelona.
Karier senior Andre Onana akhirnya dimulai bersama Ajax Amsterdam. Awalnya, Onana bermain untuk Jong Ajax. Namun, sejak musim 2016/2017, Onana menjadi kiper utama dan tak tergantikan di Ajax Amsterdam.
Gagal Tes Doping

Onana punya karier gemilang bersama Ajax Amsterdam. Tiga trofi juara Eredivisie didapat Onana bersama Ajax. Selain itu, ada dua gelar KNVB Beker. Onana adalah kiper utama Ajax ketika lolos ke babak semifinal Liga Champions 2018/2019.
Hanya saja, tak semua karier Onana di Ajax berjalan manis. Pada Oktober 2020, Onana dinyatakan gagal dalam tes doping dan mendapat sanksi larangan bermain hingga 12 bulan.
Ada cerita menarik di balik kegagalan Onana dalam melakukan tes doping. Sang kiper dinyatakan tidak lolos tes doping karena tidak sengaja minum obat milik istrinya. Hasilnya, ditemukan kandungan zat Furosemide dalam urin Onana.
Kontroversi Bersama Timnas Kamerun

Pada Piala Dunia 2022 lalu, Andre Onana mendapat perhatian lebih. Bukan karena performanya, akan tetapi perseteruan dengan pelatih Rigobert Song.
Song ingin Onana bermain dengan gaya tradisional, dengan lebih banyak berada di dalam kotak penalti. Namun, Onana memilih bermain dengan gayanya sendiri. Onana sering keluar kotak dan ambil bagian dalam build-up.
Song akhirnya mencoret Onana dari daftar skuad Kamerun. Pada akhirnya, Onana memilih untuk pensiun dini dari Timnas Kamerun.
Klasemen Premier League
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
- Mason Mount Diyakini Bisa Bersinar di Manchester United
- Daftar Lengkap Transfer Keluar 20 Klub Premier League 2023/2024
- 2 Target Transfer Manchester United Setelah Andre Onana
- Korban-Korban Erik ten Hag di MU: Mulai Tukang Masak Sampai De Gea dan Maguire!
- 2 Pemain Mangkir dari Latihan Pramusim Manchester United
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gabung MU, Mason Mount Diklaim Bakal Semakin Jago
Liga Inggris 17 Juli 2023, 22:56
-
Dua Raksasa Italia Coba Bajak Transfer Rasmus Hojlund ke MU
Liga Inggris 17 Juli 2023, 21:52
-
West Ham Digosipkan Ingin Angkut Harry Maguire, David Moyes: No Comment!
Liga Inggris 17 Juli 2023, 21:31
-
Ungguli Liverpool, MU Masih Terdepan untuk Daratkan Sofyan Amrabat
Liga Inggris 17 Juli 2023, 21:12
LATEST UPDATE
-
Enzo Maresca Dikabarkan Ingin Latih MU, Begini Kata Fabrizio Romano
Liga Inggris 3 Januari 2026, 19:03
-
Ealah! Kobbie Mainoo Ternyata Tidak Berencana Tinggalkan Manchester United
Liga Inggris 3 Januari 2026, 18:52
-
Ruben Amorim Faktor Ini Bisa Buat MU Ketar-ketir di Kandang Leeds United!
Liga Inggris 3 Januari 2026, 18:43
-
Prediksi Lazio vs Napoli 4 Januari 2026
Liga Italia 3 Januari 2026, 18:30
-
Terungkap, MU Tutup Pintu 'Balikan' dengan James Garner
Liga Inggris 3 Januari 2026, 18:21
-
Manchester United Percepat Proses Transfer Carlos Baleba?
Liga Inggris 3 Januari 2026, 18:06
-
Prediksi Aston Villa vs Nottingham Forest 3 Januari 2026
Liga Inggris 3 Januari 2026, 17:54
-
Prediksi BRI Super League: Malut United vs PSBS Biak 4 Januari 2026
Bola Indonesia 3 Januari 2026, 17:45
-
Prediksi Wolves vs West Ham 3 Januari 2026
Liga Inggris 3 Januari 2026, 17:15
-
Daftar Pembalap Indonesia yang Berlaga di Idemitsu Moto4 Asia Cup 2026
Otomotif 3 Januari 2026, 17:01
-
Jadwal Lengkap Idemitsu Moto4 Asia Cup 2026
Otomotif 3 Januari 2026, 17:01
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43
























KOMENTAR