Bola.net - - Kehadiran Gabriel Jesus dari Palmeiras bulan Januari lalu membuat opsi di lini serang Manchester City bertambah. Sergio Aguero, yang sebelumnya nyaris tak tergantikan, mulai merasakan persaingan untuk tempat utama.
Dua penyerang ini dimainkan bersama di pekan-pekan terakhir musim lalu. Mereka baru-baru ini juga diduetkan oleh manajer Josep Guardiola di laga pramusim terakhir City, mencetak masing-masing satu gol dalam kemenangan 3-0 atas West Ham di Reykjavik.
Jesus menjaga hubungan baik dengan rekannya itu. Menurut dia persaingan yang sehat antara dirinya dengan Aguero bisa berguna bagi City dalam perjuangan memburu trofi.
"Sergio Aguero adalah pemain yang sangat berkualitas. Saya sangat mengagumi dia, baik untuk sepakbola maupun kerendahan hatinya," kata Jesus seperti dikutip Soccerway.
"Semua keputusan ada di tangan manajer. Jika dia ingin memainkan kami bersama-sama, kami bisa, dan kami sudah menunjukkannya. Namun jika ingin memakai penyerang tunggal, itu juga dia yang memutuskan."
"Saya hanya berharap persaingan kami bisa menguntungkan tim, yang menginspirasi kami berdua guna mencetak banyak gol untuk City dan membawa klub ini meraih banyak kemenangan dan serta trofi."
City akan mengawali kiprahnya di Premier League 2017/18 dengan laga tandang melawan tim promosi Brighton.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Guardiola Tak Ambil Pusing Soal Label Favorit
Liga Inggris 12 Agustus 2017, 20:40
-
Jesus Senang Dapat Pujian dari Ronaldo
Liga Inggris 12 Agustus 2017, 20:20
-
Jesus: Neymar Akan Senang Bermain di Liga Primer
Liga Inggris 12 Agustus 2017, 20:00
-
Arsenal Diingatkan Tidak Ulangi Tragedi Van Persie Pada Sanchez
Liga Inggris 12 Agustus 2017, 18:30
-
Gundogan Akui Idolakan Legenda Barcelona Ini
Liga Inggris 12 Agustus 2017, 17:50
LATEST UPDATE
-
Beda Arah Harga Emas 19 November 2025: Antam Stabil, Pegadaian Terkoreksi
News 19 November 2025, 12:01
-
Bukan Diusir AC Milan, Malick Thiaw Bongkar Alasan Sebenarnya Cabut ke Newcastle
Liga Italia 19 November 2025, 11:46
-
Cinta Mati! Antony Tolak Raksasa Eropa Ini demi Gabung Real Betis
Liga Inggris 19 November 2025, 11:45
-
Manchester United Siap Jegal Liverpool untuk Transfer Marc Guehi
Liga Inggris 19 November 2025, 11:30
-
OJK Rilis Aturan Baru: Rekening Tanpa Transaksi 1.800 Hari Otomatis Dormant
News 19 November 2025, 11:21
-
Berubah Pikiran, Joshua Zirkzee Bakal Bertahan di Manchester United?
Liga Inggris 19 November 2025, 10:51
-
Drama Penalti di Basra: Irak Kalahkan Uni Emirat Arab 2-1, Jaga Asa ke Piala Dunia 2026
Piala Dunia 19 November 2025, 09:16
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55


























KOMENTAR