Bola.net - - Pelatih Arsenal, Unai Emery, memastikan jika klub kini sedang bekerja untuk mendatangkan sejumlah pemain baru. Tapi, dia mengaku masih belum mendapat kepastian soal transfer Denis Suarez dari Barcelona.
Denis Suarez sebut menjadi bidikan paling atas dalam daftar belanja Arsenal di bursa transfer Januari 2019. Suarez pun sudah tidak lagi betah berada di Barcelona karena sejauh ini dia hanya sebatas menjadi pemain cadangan.
Demi bisa bergabung dengan Arsenal, Suarez bahkan disebut telah menolak tawaran untuk pindah ke West Ham. Namun, hingga kini belum juga ada kabar bahwa Suarez akan pindah ke Arsenal dalam waktu dekat.
Simak pernyataan Unai Emery terkait situasi terkini transfer Suarez ke Arsenal di bawah ini.
Belum Jelas
Meskipun sudah cukup lama dikabarkan akan merapat ke Arsenal, Denis Suarez hingga kini masih menjadi pemain Barcelona. Bahkan, ada kabar jika transfer ini kemungkinan gagal terjadi. Unai Emery pun mengaku tidak tahu secara pasti seperti apa progresnya.
"Saya tidak tahu situasinya sekarang seperti apa," buka Emery di situs resmi Arsenal.
"Kami hanya bisa mendatangkan pemain nanti. Saya tahu bahwa klub saat ini sedang berupaya untuk mendatangkan pemain yang bisa membantu kami untuk tampil lebih baik lagi seperti yang kami butuhkan sekarang," sambungnya.
Bukan hanya soal Suarez, Emery juga mengaku tidak bisa memberikan kepastian soal kabar transfer Ever Banega. "Saya tahu pemain ini dan dia pemain yang sangat bagus. Tapi, saya tidak bisa memberitahu kepada Anda lebih banyak lagi," tandas Emery.
Tidak Beli Pemain Baru?
Unai Emery mengakui kemungkinan Arsenal membeli pemain baru cukup kecil. Sebab, ada batasan pengeluaran dari klub. Opsi yang paling mungkin diambil oleh The Gunners adalah meminjam pemain. Tapi, Emery tahu pasti jika klub sedang berusaha mencari pemain baru.
"Saya bisa pastikan kepada Anda bahwa klub sedang bekerja, klub memberi tahu pada saya berbagai kondisi dengan pemain buruan setiap saat. Tapi, saat ini kami masih belum bisa memberikan berita apa pun [soal pemain baru]," tutup Emery.
Berita Video
Berita video nasib sial yang dialami pemain Trindade U-20, Bernardo saat menghadapi Flamengo U-20 di Copa Sao Paulo.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Neymar Masih Ngebet Pulang ke Barcelona
Liga Spanyol 11 Januari 2019, 19:40
-
Alvaro Morata Tidak Masuk Daftar Belanja Barcelona
Liga Spanyol 11 Januari 2019, 19:20
-
Barcelona Segera Resmikan Transfer Frenkie De Jong
Liga Spanyol 11 Januari 2019, 17:40
-
Denis Suarez Capai Kesepakatan Pribadi Dengan Arsenal
Liga Inggris 11 Januari 2019, 17:20
-
Progres Transfer Denis Suarez ke Arsenal Belum Jelas
Liga Inggris 11 Januari 2019, 12:19
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Arsenal vs Liverpool: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 00:30
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
-
Proliga 2026: Popsivo Polwan Tetap Lakukan Evaluasi Meski Sukses Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 21:43
-
Hasil Proliga 2026: Juara Bertahan Bhayangkara Presisi Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 20:47
-
Antoine Semenyo Mendarat di Manchester, Segera Resmi Jadi Pemain Anyar Man City
Liga Inggris 8 Januari 2026, 20:32
-
Ini PR Disiplin Chelsea yang Harus Dilihat Oleh Pelatih Baru Liam Rosenior
Liga Inggris 8 Januari 2026, 19:57
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR