
Di awal laga, kedua tim sama-sama bermain cukup hati-hati. Tak ada peluang bebahaya yang lahir, baik dari Newcastle maupun Liverpool.
The Reds terlihat memenangi penguasaan bola, terutama di lini belakang hingga ke tengah, namun saat memasuki sepertiga area lawan, Raheem Sterling cs nampak cukup kebingungan membongkar pertahanan tuan rumah yang bermain disiplin.
The Magpies memiliki peluang apik di menit 38 kala mereka mendapat sepak pojok. Papiss Cisse mencoba memanfaatkan bola liar di kotak penalti, namun sayang tembakannya masih bisa dihalau Glen Johnson yang berdiri tepat di depan garis gawang.
Di akhir-akhir babak pertama, Newcastle mendapat hadiah tendangan bebas di posisi yang menguntungkan. Sayang kesempatan tersebut terbuang sia-sia setelah tendangan Cisse masih melambung. Skor 1-0 bertahan hingga paruh pertama berakhir.
Kembali dari kamar ganti, Alan Pardew memutuskan untuk menarik keluar Cisse dan menggantinya dengan bomber lainnya, Ayoze Perez.
Di menit 57, Tim Krul melalukan penyelamatan spektakuler untuk menepis sundulan Philippe Coutinho. Meski kemudian sang hakim garis menganggap Coutinho sudah berada dalam posisi offside.
Keputusan Pardew untuk memasukkan Perez ternyata membuahkan hasil di menit 73. Menerima bola liar di depan gawang Liverpool, Perez melepaskan sontekan yang gagal dihadang Simon Mignolet. 1-0 untuk keunggulan tuan rumah.
Barisan pertahanan Liverpool membuat blunder dengan salah umpan, bola pun kemudian diterima Remy Cabella yang langsung melakukan kerja sama satu dua dengan Perez. Sayang, tembakan Cabella masih melebar tipis dari gawang Mignolet.
Meski Liverpool terus menerus menggempur pertahanan tuan rumah, namun hingga wasit Andre Marriner meniupkan peluit panjang tanda usainya laga, tetap tak ada gol tambahan yang tercipta.
Dengan kemenangan ini, maka kini Newcastle naik ke peringkat sembilan klasemen dengan koleksi 13 angka. Sementara Liverpool yang unggul satu poin di atasnya berpotensi digeser tim-tim di bawahnya.
Susunan Pemain
Newcastle: Krul; Janmaat, Coloccini, S. Taylor, Dummett; Abeid, Colback, Sissoko; Obertan (Aarons 27'), Cisse (Perez 46'), Ameobi (Cabella 66').
Liverpool: Mignolet; Johnson, Skrtel, Lovren, Moreno; Henderson, Gerrard, Allen (Borini 66'); Coutinho (Lambert 80'), Balotelli, Sterling.
Statistik Laga
Penguasaan bola: 40% - 60%
Shot (on goal): 14 (3) - 6 (3)
Corner: 7 - 2
Pelanggaran: 13 -8
Kartu kuning: 4 - 3
Kartu merah: 0 - 0. (bola/pra)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Review: Hancurkan Granada, Madrid Melesat ke Puncak
Liga Spanyol 1 November 2014, 23:59
-
Review: Derby Ketat, Chelsea Gilas QPR
Liga Inggris 1 November 2014, 23:56
-
Review: Higuain Jinakkan Serigala Roma
Liga Italia 1 November 2014, 23:11
-
Review: Perez Bawa The Magpies Hantam Liverpool
Liga Inggris 1 November 2014, 21:49
-
Review: Cabik Cesena, Roma Samai Juventus
Liga Italia 30 Oktober 2014, 04:47
LATEST UPDATE
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
-
2 Laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Kalah di Laga Pertama, Imbang di Laga Kedua
Tim Nasional 18 November 2025, 22:36
-
Bermain Api: Risiko Besar Perlakuan Tuchel pada Bellingham di Timnas Inggris
Piala Dunia 18 November 2025, 21:51
-
Calhanoglu dan Misi 'Anti-Modric': Kunci Taktik Chivu Menghadapi Panasnya Derby Milan
Liga Italia 18 November 2025, 21:02
-
Adrien Rabiot dan Dilema Derby: Analisis Kebugaran, Strategi, dan Alternatif AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 20:08
-
Langkah dan Strategi Luciano Spalletti untuk Mengembalikan Juventus ke Jalur Kejayaan
Liga Italia 18 November 2025, 19:35
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
























KOMENTAR