
Di awal laga The Reds ingin bermain dengan tempo lambat dengan memegang ball possesion. Tuan rumah yang sesekali menyerang juga memainkan sepakbola yang bagus.
Peluang pertama Liverpool datang di menit ke-9 lewat Jordan Henderson yang melakukan tusukan dari tengah lapangan. Sayang ia terlalu lama mengambil keputusan hingga tendangannya tidak membahayakan Wojciech Szczesny.
Arsenal berhasil membuka rekening golnya di menit 19 lewat sebuah tendangan Santi Cazorla memanfaatkan bola rebound dari sundulannya yang mengenai tiang gawang. 1-0 untuk tuan rumah.
Berhasil mencetak gol, anak asuh Arsene Wenger langsung bersemangat untuk menambah keunggulan. Cazorla lagi-lagi memiliki peluang di menit ke-21. Sayang tendangannya masih bisa diselamatkan Simon Mignolet.
Daniel Sturridge memperoleh peluang bagus di menit ke-36 untuk menyamakan kedudukan. Sayang tusukannya dari sisi kiri pertahanan Arsenal gagal membuahkan hasil.
Meskipun kedua tim saling melancarkan serangan, namun hasil 1-0 tetap bertahan hingga babak pertama berakhir.
Kembali dari kamar ganti, manajer Brendan Rodgers melakukan pergantian pemain dengan memasukkan Philippe Coutinho dan menarik keluar Aly Cissokho.
Perubahan ini terbukti membawa hasil. Pergerakan pemain muda asal Brasil itu kerap kali merepotkan pertahanan tuan rumah.
Henderson lagi-lagi mendapat peluang emas di menit ke-50. Setelah menerima bola di tiang jauh, tendangannya masih melambung tipis di atas mistar gawang Szczesny.
Ramsey! Arsenal akhirnya berhasil menambah keunggulan lewat tendangan spektakuler Aaron Ramsey dari luar kotak penalti di menit ke-59.
Tak ingin menyerah begitu saja, Liverpool bereaksi dengan memasukkan Victor Moses untuk menggantikan Jon Flanagan.
Meskipun terus menerus menyerang kubu Arsenal lewat dua ujung tombaknya, Luis Suarez dan Daniel Sturridge, Liverpool tak kunjung mendapatkan gol hiburan.
Arsenal sendiri beberapa kali mendapat peluang untuk semakin memperlebar jarak. Namun hasil 2-0 tetap bertahan hingga wasit Martin Atkinson meniup peluit panjang.
Dengan kemenangan ini, The Gunners semakin mengokohkan posisinya di puncak tabel klasemen sementara dengan 25 poin.
Sementara Liverpool tetap bertahan di peringkat ketiga dengan 20 poin, namun bisa saja disalip oleh Tottenham dan Everton yang akan saling bertemu pada Minggu (3/11).
Susunan pemain:
Arsenal: Szczesny; Sagna, Mertesacker, Koscielny, Gibbs (Vermaelen 78); Rosicky (Monreal 72), Arteta, Cazorla (Jenkinson 84), Ramsey, Ozil; Giroud.
Liverpool: Mignolet; Sakho, Toure, Skrtel; Flanagan (Moses 68), Gerrard, Lucas, Henderson, Cissokho (Coutinho 46); Sturridge, Suarez.
Statistik Arsenal - Liverpool
Penguasaan bola: 54% - 46%
Shot (on goal): 12 (7) - 12 (4)
Corner: 3 - 5
Pelanggaran: 11 - 7
Offside: 1 - 4
Kartu kuning: 2 - 1
Kartu merah: 0 - 0. (bola/pra)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Review: Inter Permalukan Udinese di Friulli
Liga Italia 3 November 2013, 23:02
-
Review: Napoli Jaga Keangkeran San Paolo
Liga Italia 3 November 2013, 04:47
-
Review: San Siro Kembali Ramah untuk Fiorentina
Liga Italia 3 November 2013, 04:41
-
Review: El Real Menangkan Duel Ketat di Vallecas
Liga Spanyol 3 November 2013, 03:45
-
Review: The Gunners Kubur Liverpool di Emirates
Liga Inggris 3 November 2013, 02:28
LATEST UPDATE
-
Rapor Pemain Liverpool: Performa Solid Bikin Arsenal Kehilangan Taji
Liga Inggris 9 Januari 2026, 06:07
-
Hasil Milan vs Genoa: Akhir Dramatis yang Menguntungkan Inter Milan
Liga Italia 9 Januari 2026, 06:00
-
Rapor Pemain Arsenal: Gyokeres Gagal Bersinar Saat The Gunners Ditahan Liverpool
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:50
-
Hasil Real Madrid vs Atletico Madrid: El Clasico di Final Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 05:44
-
Man of the Match Arsenal v Liverpool: Gabriel Magalhaes
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:30
-
Hasil Arsenal vs Liverpool: Saling Tekan, Gol Tak Kunjung Datang
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Al-Nassr vs Al-Qadisiyah: Ronaldo Cetak Gol, tapi Tim Tuan Rumah Tetap Kalah
Asia 9 Januari 2026, 03:29
-
Tempat Menonton Arsenal vs Liverpool: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 00:30
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR