
Bola.net - Bek Manchester United, Harry Maguire membantah isu adanya keretakan di ruang ganti timnya atas Ruben Amorim. Ia menyebut bahwa seluruh pemain MU percaya penuh pada pelatih asal Portugal tersebut.
Tiga bulan terakhir menjadi periode yang berat bagi Manchester United. Di bawah kepemimpinan Ruben Amorim, performa Setan Merah justru menurun.
Salah satu penyebabnya karena Amorim langsung memaksakan skema tiga bek bagi para pemain MU di pertengahan musim. Para pemain Setan Merah mengalami kesulitan beradaptasi dengan taktik itu sehingga mereka menelan sejumlah hasil yang kurang baik.
Alhasil beberapa hari terakhir tersiar kabar bahwa sejumlah pemain mulai tidak percaya dengan Amorim dan taktik yang ia rancang. Namun Maguire dengan tegas membantah kabar itu.
Simak komentar lengkap sang bek di bawah ini.
Percaya Penuh

Dalam wawancaranya baru-baru ini, Harry Maguire membantah isu bahwa sejumlah pemain MU kehilangan kepercayaan pada Amorim.
Ia menyebut bahwa ia dan rekan-rekan setimnya percaya bahwa Amorim adalah sosok yang tepat untuk menangani Setan Merah.
"Seluruh pemain kami percaya pada taktik yang dirancang Ruben. Kami percaya pada Ruben, taktiknya dan juga para pelatihnya," ujar Maguire kepada Tribuna.
Butuh Bantuan

Meski begitu, Maguire tidak menampik bahwa timnya memang kesulitan untuk menerapkan taktik yang dirancang Amorim.
Ia percaya jika Setan Merah mendapatkan sejumlah tambahan tenaga di musim panas nanti, maka ia yakin performa mereka bakal melejit di musim depan.
"Ya, kami memang butuh bala bantuan saat ini dan saya yakin bahwa bantuan itu akan segera tiba," pungkasnya.
Laga Berikutnya

Manchester United saat ini sedang fokus untuk mempersiapkan pertandingan penting di Old Trafford.
Malam ini, mereka akan menjamu Fulham untuk pertandingan babak kelima FA Cup 2024/2025.
Klasemen Premier League
(Tribuna)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Legenda Man United Ini Ikut Bangga Lihat Arne Slot Sukses di Liverpool
Liga Inggris 2 Maret 2025, 22:32
-
Link Live Streaming Manchester United vs Fulham - FA Cup/Piala FA
Liga Inggris 2 Maret 2025, 20:30
-
Siaran Langsung FA Cup - 5th Round: Manchester United vs Fulham di Vidio
Liga Inggris 2 Maret 2025, 17:07
-
AC Milan Tertarik Rekrut Casemiro dari Manchester United
Liga Italia 2 Maret 2025, 14:15
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap Malaysia Open 2026, 6-11 Januari 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:11
-
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Malaysia Open 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:03
-
Kabar Baik MU! Bruno Fernandes dan Mason Mount Fix Comeback Lawan Burnley
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:41
-
Telan Dua Hasil Imbang Beruntun, Matheus Cunha Minta MU Lekas Move On
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:24
-
Kritik Manajemen MU, Ruben Amorim Terancam Dipecat?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 09:59
-
Daftar Pemain Voli Putri Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:57
-
Panduan Lengkap Skrining BPJS Kesehatan 2026: Begini Caranya!
News 5 Januari 2026, 09:11
-
Daftar Pemain Voli Putra Jakarta Garuda Jaya di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:08
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43

























KOMENTAR