
Bola.net - - Premier League tengah memasuki babak krusial dengan Liverpool dan Manchester City sebagai dua kandidat kuat juara musim ini. Dua tim kuat ini tampil impresif sepanjang musim, sehingga siapa pun yang jadi juara nanti memang layak mendapatkannya.
Saat ini, Liverpool berada di puncak klasemen sementara dengan 85 poin dari 34 pertandingan. Jumlah poin itu sebenarnya sudah cukup hebat untuk menjadi juara di musim lain, tetapi tidak musim ini dengan gangguan dari Man City.
Juara bertahan tersebut terus mengekor dengan 83 poin dari 33 pertandingan. Artinya, Man City bisa saja menyalip Liverpool dengan keunggulan satu poin jika mereka berhasil memenangkan semua pertandingan sisa.
Skenario kedua tim sama-sama sulit. Uniknya, Manchester United bisa saja berperan besar pada persaingan kedua tim tersebut. Baca ulasan selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Sisa Pertandingan
Sisa laga musim ini bakal jadi penentu. Tim yang terpeleset terlebih dahulu harus membayar mahal dengan hilangnya peluang jadi juara. Berikut sisa laga kedua tim di Premier League:
Sisa Laga Liverpool
- Cardiff (A) - 21 April
- Huddersfield (H) - 26 April
- Newcastle (A) - 5 Mei
- Wolves (H) - 12 Mei
Sisa Laga Man City
- Spurs (H) - 20 April
- Man Utd (A) - 24 April
- Burnley (A) - 28 April
- Leicester (H) - 4 Mei
- Brighton (A) - 12 Mei
Tentu saja jadwal tersebut bisa semakin sulit jika keduanya melangkah lebih jauh di Liga Champions. Khusus untuk Man City, mereka masih harus berjuang di final FA Cup yang pasti tidak mudah.
Bantuan MU
Saalah satu fans yang paling tidak rela melihat Liverpool atau Man City jadi juara adalah fans Manchester United. MU merupakan rival abadi dengan Liverpool, dan Man City merupakan tetangga yang berisik.
Biarpun demikian, kali ini MU bisa saja menmbantu Liverpool jadi juara. MU mungkin bakal menghadapi Man City yang kelelahan (karena tiga kali melawan Spurs) pada 24 April mendatang, dan pasukan Ole Gunnar Solskjaer lebih dari mampu membuat Man City kerepotan.
Tentu ini adalah salah satu dilema besar untuk MU. Di satu sisi, mereka tidak ingin melihat Liverpool jadi juara. Di sisi lain, MU juga wajib melakukan segalanya untuk kembali ke empat besar.
Akankah MU membantu Liverpool jadi juara?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Inikah Pengganti Romelu Lukaku di Lini Serang MU?
Liga Inggris 15 April 2019, 22:00
-
Saingi MU, Real Madrid juga Kejar Declan Rice
Liga Spanyol 15 April 2019, 20:40
-
Soal Transfer Paul Pogba, MU Ultimatum Mino Raiola
Liga Inggris 15 April 2019, 20:20
-
Termasuk Sanchez, Solskjaer Bawa Skuat Terbaik MU ke Camp Nou
Liga Champions 15 April 2019, 20:00
-
Inter Milan Berikan Diskon Besar Untuk Mauro Icardi
Liga Italia 15 April 2019, 19:40
LATEST UPDATE
-
Darrren Fletcher Pastikan MU Bakal All-In ke FA Cup
Liga Inggris 10 Januari 2026, 14:15
-
Login! Arsenal Ramaikan Perburuan Transfer Marc Guehi
Liga Inggris 10 Januari 2026, 13:30
-
Luis Enrique Enggan Perpanjang Kontrak di PSG, MU Siaga Satu!
Liga Inggris 10 Januari 2026, 12:30
-
Bandung BJB Tandamata Buka Proliga 2026 dengan Kemenangan Meyakinkan, Risco Herlambang Puas
Voli 10 Januari 2026, 11:40
-
Chelsea Digosipkan Bakal Angkut Vinicius Junior, Begini Kata Fabrizio Romano
Liga Inggris 10 Januari 2026, 11:15
-
Kabar Terbaru Calon Caretaker Baru MU: Jadinya Ole apa Carrick nih?
Liga Inggris 10 Januari 2026, 10:30
-
Arsenal Intip Peluang Bajak Arda Guler dari Real Madrid
Liga Inggris 10 Januari 2026, 10:15
-
Murah Meriah! Juventus Hanya Perlu Bayar Segini untuk Jasa Federico Chiesa
Liga Italia 10 Januari 2026, 09:45
-
Adu Hebat 6 Pemain Timnas Indonesia di Persib dan Persija
Bola Indonesia 10 Januari 2026, 09:42
-
Nonton Live Streaming Pertandingan Proliga 2026 di MOJI Hari Ini, 10 Januari 2026
Voli 10 Januari 2026, 09:21
-
Gak Jadi Dipulangkan! Barcelona Mantap Permanenkan Marcus Rashford
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 09:10
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52

























KOMENTAR