
Bola.net - Jamie Carragher merasa khawatir Liverpool bakal gagal mempertahankan gelar juara Premier League yang mereka raih musim lalu lantaran skuat mereka tak mengalami perubahan musim panas ini.
Liverpool tampil luar biasa musim lalu. Mereka menjadi juara liga dengan menetapkan standar yang sangat tinggi.
Musim ini Liverpool tentu harus bisa setidaknya mempertahankan standar tersebut. Namun banyak yang ragu pasukan Jurgen Klopp akan bisa melakukannya.
Sebab mereka tak membeli amunisi baru untuk tim utamanya. Mereka cuma membeli satu pemain yakni Kostas Tsimikas, yang lebih merupakan pemain pelapis.
Di sisi lain para rival aktif merekrut pemain baru. Mereka berusaha keras untuk menyamai level Liverpool.
Kekhawatiran Carragher
Sikap pasif Liverpool ini sendiri sudah membuat resah sejumlah pihak, khususnya para legenda klub. Hal yang sama kini juga dirasakan oleh Jamie Carragher.
Eks bek timnas Inggris ini mengaku khawatir Liverpool bakal gagal mempertahankan gelar juaranya. Sebab dengan skuat yang sama, lawan akan bisa mengantisipasi permainan mereka. Selain itu ia merasa sedikit cemas bahwa tak hadirnya pemain baru akan membuat pemain berpuas diri
"Jika Liverpool tidak memenangkan liga musim ini, saya tidak berpikir itu karena mereka akan kekurangan motivasi. Tim Liverpool ini masuk ke final Liga Champions, kembali tahun depan dan memenangkannya, lalu melanjutkan ke memenangkan Premier League," ucapnya pada Sky Sports.
"Satu-satunya kekhawatiran bagi Liverpool adalah bahwa tim tidak terlalu banyak berubah. Terkadang Anda hanya perlu sedikit kesegaran, secara mental seperti apapun," seru Carragher.
Liverpool Masih Kandidat Juara
Namun demikian Jamie Carragher meyakini bahwa Liverpool masih tetap cukup kuat ketimbang Chelsea atau pun Manchester United. Menurutnya hanya The Reds dan Manchester City saja yang akan bersaing memperebutkan gelar juara Premier League musim 2020-21.
"Akan menarik untuk melihat apakah mereka mendapatkan satu atau dua perekrutan di seluruh lini. Saya tidak melihat Chelsea atau Manchester United mendapatkan 90 poin lebih untuk memenangkan gelar," cetusnya.
"Saya berharap mereka bisa menutup celah agar lebih menarik, tetapi saya masih melihat Liverpool atau City untuk [jadi juara] liga," klaim Carragher.
Liverpool sempat dikaitkan dengan gelandang Bayern Munchen, Thiago Alcantara. Akan tetapi ada kabar bahwa The Reds tak akan merekrutnya musim panas ini tapi musim depan.
(Sky Sports)
Berita Liverpool Lainnya:
- Premier League 2020-21, MU Diprediksi Masih tak Akan Bisa Repotkan Liverpool
- Kenapa Liverpool tak Bisa Ugal-ugalan Beli Pemain Seperti Chelsea? Ini Kata Klopp
- Data dan Fakta Premier League: Liverpool vs Leeds United
- Prediksi Liverpool vs Leeds United 12 September 2020
- Tidak Punya Uang, Liverpool Batal Rekrut Adama Traore
- Nggak Ada yang Jelek, Berikut Jersey Tandang Klub-Klub Premier League 2020/21
- Kece Badai, Inilah Jersey Kandang Klub-Klub Premier League 2020/21
- Jadwal Pertandingan Premier League 2020/2021 Akhir Pekan Ini
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Skuat tak Berubah, Legenda Ini Khawatir Liverpool Akan Gagal Pertahankan Gelar Juara EPL
Liga Inggris 10 September 2020, 21:57
-
Premier League 2020-21, MU Diprediksi Masih tak Akan Bisa Repotkan Liverpool
Liga Inggris 10 September 2020, 19:15
-
Saingi Man City, MU Segera Lepas Tawaran untuk Kalidou Koulibaly
Liga Inggris 10 September 2020, 17:40
-
Memanjakan Mata, Inilah Penampakan Jersey Ketiga Klub-Klub Premier League 2020/21
Liga Inggris 10 September 2020, 16:16
-
Nggak Ada yang Jelek, Berikut Jersey Tandang Klub-Klub Premier League 2020/21
Liga Inggris 10 September 2020, 15:30
LATEST UPDATE
-
Prediksi Brentford vs Sunderland 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 14:37
-
Manchester United Diprediksi Gagal Menang di Kandang Burnley
Liga Inggris 7 Januari 2026, 14:33
-
Real Madrid Tunggu Tawaran di Kisaran Rp195 Miliar untuk Beknya
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:27
-
Robert Lewandowski Masih Menunda Keputusan Masa Depannya di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:18
-
Barcelona vs Athletic Club: 3 Topik Penting jelang Semifinal Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:11
-
Calon Nomor Punggung Joao Cancelo di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 12:42
-
Dua Pemain Binaan Persija Tampil Gemilang, Siap Tantang Persib
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 12:27
-
Prediksi Everton vs Wolves 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 12:13
-
Pelatih Top Liga Prancis Ini Masuk Bursa Manajer Baru Manchester United
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:53
-
Prediksi Crystal Palace vs Aston Villa 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:43
-
Prediksi Bournemouth vs Tottenham 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:23
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
























KOMENTAR