
Bola.net - Manajer Manchester City, Josep Guardiola menegaskan bahwa tak ada masalah antara dirinya dengan bos Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer kala keduanya bertemu, Minggu (7/3/2021).
Dalam laga ini, Guardiola dan Solskjaer sempat beradu mulut di babak kedua, ketika United hendak menarik keluar Marcus Rashford yang mengalami cedera.
Pergantian tersebut harus terhenti setelah Manchester City cepat-cepat melakukan lemparan ke dalam. Buntutnya, Guardiola dan Solskjaer pun sempat bersitegang di pinggir lapangan.
Jawaban Guardiola
Selepas pertandingan usai, Guardiola pun ditanya reporter Sky Sports soal insiden adu mulut yang melibatkan dirinya dengan Solskjaer.
Dengan tegas Guardiola menggelengkan kepalanya tanda tidak ada masalah dengan Solskjaer. "Ah, bukan masalah, itu sudah selesai," jawabnya.
Dalam sebuah video memang Guardiola dan Solskjaer terlihat sudah berdamai dan sempat berpelukan serta cukup lama mengobrol ketika peluit panjang berbunyi.
Rentetan Kemenangan City Terhenti
City harus menyerah dua gol tanpa balas dari United. Hasil ini membuat selisih kedua tim di klasemen kini menjadi 11 poin.
Kekalahan dalam laga derby Manchester ini sekaligus mengakhiri rentetan 21 kemenangan beruntun yang dicatatkan pasukan Guardiola di semua kompetisi.
Sumber: Sky Sports
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Eks Liverpool Sarankan Erling Haaland Gabung MU, Bukan Man City
Bundesliga 8 Maret 2021, 21:13
-
Bekuk Manchester City, Manchester United Keluarkan Sinyal Kebangkitan
Liga Inggris 8 Maret 2021, 18:13
-
Derby Manchester, Pertahanan Manchester United Jadi Pembeda
Liga Inggris 8 Maret 2021, 18:00
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55


















KOMENTAR