Dalam beberapa bulan terakhir, Skrtel dikabarkan bakal hengkang dari Liverpool karena frustasi ingin segera memenangi gelar bergengsi, sesuatu yang dinilainya sulit diwujudkan jika tetap bersama The Reds.
Akan tetapi, Skrtel menegaskan minggu lalu bahwa dia akan bertahan di Anfield musim depan, berita yang tentu saja sangat diharapkan oleh manajer baru Liverpool, Brendan Rodgers.
Suarez menyebut Skrtel sebagai bek terbaik yang pernah bermain satu tim dengannya, sedangkan palang pintu AC Milan Thiago Silva adalah lawan tersulit yang telah dilawannya sejauh ini.
"Saat ini, Skrtel merupakan bek terbaik yang pernah bermain dengan saya," papar Suarez di situs resmi Liverpool. "Martin bek yang brilian, dan saya rasa musim kemarin adalah musim terbaiknya."
"Banyak bek tangguh yang pernah saya hadapi, tapi yang paling sulit dilawan adalah Thiago Silva dari Milan. Dia adalah bek hebat serta lawan berat bagi siapa saja. Dia pemain yang cepat, kuat, dan luar biasa."
Striker Uruguay itu mengagumi eks striker Argentina Batistuta dan gelandang serang Spanyol Iniesta, yang pernah bertukar kostum dengannya setelah laga persahabatan dan baru saja terpilih sebagai Pemain Terbaik Euro 2012 Polandia-Ukraina.
"Bagi saya, Gabriel Batistuta merupakan pemain terbaik. Dia adalah nomor sembilan sejati dan telah mencetak banyak gol hebat," lanjut Suarez.
"Saya sudah bertukar kostum dengan banyak pemain besar, tapi favorit saya adalah Andres Iniesta." (gmf/gia)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Carragher: Inggris Butuh Pemain Kelas Dunia
Piala Eropa 3 Juli 2012, 21:30
-
Liverpool Siapkan Tawaran Untuk Demba Ba
Liga Inggris 3 Juli 2012, 20:20
-
Alex Gerrard Tetap Seksi Meski Beranak Tiga
Open Play 3 Juli 2012, 16:55 -
Tristan Alif Naufal, Antara Barca dan Liverpool
Bola Indonesia 3 Juli 2012, 08:45
-
Suarez Puji Skrtel, Thiago Silva, Batistuta, Iniesta
Liga Inggris 3 Juli 2012, 08:00
LATEST UPDATE
-
Joan Garcia Siap Jalani Debut El Clasico Sebagai Kiper Terbaik Eropa
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 23:57
-
Prediksi Bayern vs Wolfsburg 11 Januari 2026
Bundesliga 10 Januari 2026, 23:56
-
Prediksi Man United vs Brighton 11 Januari 2026
Liga Inggris 10 Januari 2026, 23:51
-
Rodrygo Goes Dipastikan Fit, Siap Guncang El Clasico Final Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 23:48
-
Prediksi Fiorentina vs Milan 11 Januari 2026
Liga Italia 10 Januari 2026, 23:47
-
Prediksi Portsmouth vs Arsenal 11 Januari 2026
Liga Inggris 10 Januari 2026, 23:41
-
Hansi Flick Pastikan Lamine Yamal Siap Hadapi El Clasico
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 23:33
-
5 Pertanyaan yang Harus Dijawab Ole Gunnar Solskjaer dalam Wawancara Manajer Man Utd
Liga Inggris 10 Januari 2026, 23:00
-
Lavani Tunjukkan Dominasi, Kalahkan Garuda Jaya 3-0 di Laga Perdana Proliga 2026
Voli 10 Januari 2026, 22:47
-
Rekor Sempurna Hansi Flick di Final Jadi Ancaman Real Madrid
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 22:38
-
Live Streaming Charlton vs Chelsea - Link Nonton FA Cup/Piala FA di Vidio
Liga Inggris 10 Januari 2026, 20:00
-
Chelsea Tuntaskan Transfer Pertama di Era Liam Rosenior, Satu Gelandang Pergi
Liga Inggris 10 Januari 2026, 19:49
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52























KOMENTAR