
Bola.net - Penampilan apik Sadio Mane di lini serang Liverpool nampaknya membuat puas manajemen The Reds. Sang winger diberitakan akan mendapatkan tawaran baru untuk memperbaharui kontraknya di Anfield.
Sejak bergabung dengan Liverpool di tahun 2016 silam, Mane menunjukkan perkembangan yang baik di skuat The Reds. Ia menjadi salah satu mesin gol andalan The Reds, di mana ia menunjukkan kerjasama yang ciamik bersama Roberto Firmino dan Mohamed Salah.
Salah satu puncak prestasi Mane terjadi di musim lalu. Ia didaulat menjadi top scorer EPL setelah mengemas 22 gol bagi The Reds.
Soccer Link melaporkan bahwa manajemen Liverpool merasa puas dengan kontribusi sang winger. Untuk itu mereka ingin memperpanjang kontraknya dala mwaktu dekat.
Simak situasi pembaharuan kontrak Mane di bawah ini.
Perpanjang Kontrak
Menurut laporan tersebut, manajemen Liverpool sudah menghubungi agen Mane.
Mereka mengungkapkan bahwa mereka merasa puas dengan kinerja sang pemain. Untuk itu mereka ingin memberikan hadiah dengan memberi kontrak baru bagi sang winger.
Pihak Mane sendiri menyambut baik ajakan tersebut, meski kontrak sang winger di Anfield baru berakhir di tahun 2023 mendatang.
Langkah Pencegahan
Namun laporan yang sama mengklaim bahwa Liverpool punya agenda tersendiri di balik perpanjangan kontrak Mane.
Dengan performanya yang baik, Mane mulai dilirik oleh sejumlah klub top Eropa. Ia sempat digosipkan diincar Real Madrid dalam dua musim terakhir.
Demi mencegah sang winger membelot ke tim lain, manajemen Liverpool memutuskan melakukan langkah pencegahan dengan memperbaharui kontrak sang pemain.
Jadi Pahlawan
Pada akhir pekan kemarin, Mane kembali menjadi sosok pahlawan bagi Liverpool.
Ia membuat Liverpool menang 3-1 atas Newcastle berkat bracenya, setelah tim tamu sempat unggul 1-0 terlebih dahulu di Anfield.
(Soccer Link)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tambah Daftar Cedera, Marcelo Absen Perkuat Real Madrid Lawan PSG
Liga Champions 16 September 2019, 23:23
-
Real Madrid Sudah Punya Dana untuk Beli Kylian Mbappe
Liga Spanyol 16 September 2019, 21:40
-
Real Madrid Angkut Christian Eriksen di Bulan Januari
Liga Spanyol 16 September 2019, 18:20
-
Tampil Ciamik, Sadio Mane Segera Diganjar Kontrak Baru
Liga Inggris 16 September 2019, 17:00
-
PSG vs Real Madrid, Sergio Ramos Absen?
Liga Champions 16 September 2019, 16:20
LATEST UPDATE
-
Saingi Napoli, Klub Italia Ini Juga Berminat pada Jasa Kobbie Mainoo
Liga Italia 18 November 2025, 10:35
-
Syukurlah! Cedera Tidak Terlalu Serius, Benjamin Sesko Tidak Lama Lagi Comeback di MU!
Liga Inggris 18 November 2025, 10:26
-
Rahasia Ketangguhan Defensif Arsenal: Gawang Kami adalah Rumah Kami
Liga Inggris 18 November 2025, 10:24
-
Ini Daftar Tarif Listrik PLN Triwulan IV 2025 untuk Rumah Tangga: Cek Rinciannya!
News 18 November 2025, 09:56
-
Bila Benar Vlahovic Absen, Juventus Siapkan Kenan Yildiz jadi False 9 Lawan Fiorentina?
Liga Italia 18 November 2025, 09:45
-
Drama Final Liga Padel 2025: Tertinggal 0-3, ACDP Comeback Epik 4-3!
Olahraga Lain-Lain 18 November 2025, 09:42
-
Jerman vs Slovakia: Kenapa Aleksandar Pavlovic Ditarik Keluar, Cedera?
Piala Dunia 18 November 2025, 09:24
-
Declan Rice Ingin Kontrak Baru, tapi Arsenal Minta Sabar, Kenapa?
Liga Inggris 18 November 2025, 09:21
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
























KOMENTAR