
Bola.net - Thiago Alcantara resmi jadi pemain baru Liverpool. Transfer ini diyakini akan mengubah keseimbangan persaingan Premier League 2020/21 ini, Liverpool akan semakin kuat.
Pasukan Jurgen Klopp ini masih sangat kuat dengan komposisi skuad yang tidak jauh berbeda dari musim lalu. Kini Thiago akan memberikan sentuhan berbeda pada permainan agresif mereka.
Thiago sendiri pernah menyaksikan dan melawan Liverpool di lapangan. Tepatnya pada babak 16 besar Liga Champions 2018/19 lalu, ketika Liverpool akhirnya jadi juara.
Saat itu, leg pertama di Alianz Arena berakhir imbang tanpa gol, lalu Liverpool membenamkan Bayern dengan skor 3-1 di Anfield.
Apa kata Thiago tentang pertandingan itu? Scroll ke bawah ya, Bolaneters!
Fokus pada pertandingan
Saat itu Liverpool sudah sangat kuat dan dominan. Bayern tim kuat, tapi The Reds mendapatkan momentum positif untuk terus melaju.
Thiago sendiri mengakui kekuatan Liverpool. Namun, saat itu dia masih belum berpikir akan bermain di Anfield sebagai tuan rumah, bukan sebagai tamu.
"Tidak, saat itu saya hanya bersiap menyambut pertandingan seperti biasanya. Saya menyaksikan dua atau tiga pertandingan mereka, menganalisisnya, bagaimana mereka menyerang, bertahan, di mana titik lemah mereka," buka Thiago di Liverpoolfc.
"Saat itu saya tidak banyak berpikir soal: 'Wow, suatu hari saya akan berada di sini'. Saya hanya menghadapinya seperti pertandingan biasa."
Layak sejak lama
Pada akhirnya Liverpool berhasil menjuarai Liga Champions musim itu. Dan setelahnya mereka meraih tiga trofi termasuk Premier League. Menurut Thiago, The Reds memang layak meraih torehan trofi tersebut.
"Ya, saya kira Liverpool layak menjuarai Premier League sejak bertahun-tahun lalu, mereka hanya kurang beruntung," sambung Thiago.
"Bagaimanapun, mereka adalah tim yang selalu berjuang meraih trofi dan tahun ini mereka mendapatkan apa yang layak mereka dapatkan sejak bertahun-tahun lalu."
"Saya ikut bahagia untuk para pemain, untuk para pelatih, dan saya kira Anda [fans Liverpool] pun melewati pengalaman luar biasa," tutupnya.
Sumber: Liverpool
Baca ini juga ya!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ini Alasan Diogo Jota Pilih Gabung Liverpool
Liga Inggris 19 September 2020, 23:56
-
Gabung Liverpool, ini Janji Diogo Jota untuk Fans Liverpool
Liga Inggris 19 September 2020, 23:35
-
Thiago dan Jota Resmi: Seperti Apa Line-up Liverpool Jika Keduanya Pemain Inti?
Liga Inggris 19 September 2020, 23:24
-
Liverpool Resmikan Transfer Diogo Jota
Liga Inggris 19 September 2020, 23:07
-
Chelsea vs Liverpool, Kenapa Timo Werner Tolak The Reds Demi The Blues?
Liga Inggris 19 September 2020, 22:05
LATEST UPDATE
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
-
2 Laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Kalah di Laga Pertama, Imbang di Laga Kedua
Tim Nasional 18 November 2025, 22:36
-
Bermain Api: Risiko Besar Perlakuan Tuchel pada Bellingham di Timnas Inggris
Piala Dunia 18 November 2025, 21:51
-
Calhanoglu dan Misi 'Anti-Modric': Kunci Taktik Chivu Menghadapi Panasnya Derby Milan
Liga Italia 18 November 2025, 21:02
-
Adrien Rabiot dan Dilema Derby: Analisis Kebugaran, Strategi, dan Alternatif AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 20:08
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55






















KOMENTAR