
Bola.net - Manajer Manchester United, Louis Van Gaal coba meredam ekspektasi tinggi yang dilontarkan para fans pada tim asuhannya menyambut musim baru.
Pria asal Belanda itu ditunjuk untuk mengangkat reputasi Setan Merah yang hancur musim lalu di tangan David Moyes. Dan sejauh ini kinerjanya tak mengecewakan dengan rekor 100 persen di laga pramusim sehingga fans pun mengusung harapan tinggi pada racikannya.
Namun Van Gaal mencoba menangkis harapan muluk itu dengan mengatakan usai laga kontra Valencia kemarin: "Old Trafford sungguh fantastis. Saya masuk lapangan dan mereka meneriakkan nama saya. Ini juga tekanan besar karena mereka banyak berharap, dan Anda tak bisa mengubah semuanya dalam 3 atau 4 pekan."
Eks pelatih Barcelona dan Bayern Munich itu menambahkan, "Para pemain pun tak bisa serta merta berubah jadi kita lihat saja nanti dan kami masih butuh waktu. Tapi kami sudah memenangi tiap laga hingga sekarang dan itu fantastis jika melihat lawan kami, jadi kami sangat percaya diri menyambut Swansea City (di laga pembuka Premier League akhir pekan ini)." [initial]
(fft/row)
Pria asal Belanda itu ditunjuk untuk mengangkat reputasi Setan Merah yang hancur musim lalu di tangan David Moyes. Dan sejauh ini kinerjanya tak mengecewakan dengan rekor 100 persen di laga pramusim sehingga fans pun mengusung harapan tinggi pada racikannya.
Namun Van Gaal mencoba menangkis harapan muluk itu dengan mengatakan usai laga kontra Valencia kemarin: "Old Trafford sungguh fantastis. Saya masuk lapangan dan mereka meneriakkan nama saya. Ini juga tekanan besar karena mereka banyak berharap, dan Anda tak bisa mengubah semuanya dalam 3 atau 4 pekan."
Eks pelatih Barcelona dan Bayern Munich itu menambahkan, "Para pemain pun tak bisa serta merta berubah jadi kita lihat saja nanti dan kami masih butuh waktu. Tapi kami sudah memenangi tiap laga hingga sekarang dan itu fantastis jika melihat lawan kami, jadi kami sangat percaya diri menyambut Swansea City (di laga pembuka Premier League akhir pekan ini)." [initial]
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Lagi, Allegri Tegaskan Vidal Bertahan di Juventus
Liga Italia 14 Agustus 2014, 23:36 -
Jadi Cadangan De Gea, Lindegaard Cari Peluang Hengkang
Liga Inggris 14 Agustus 2014, 22:51 -
Herrera Siap Dimainkan di Posisi Manapun
Liga Inggris 14 Agustus 2014, 21:14 -
Ander Herrera Senang Dilatih Van Gaal
Liga Inggris 14 Agustus 2014, 19:58 -
Duduk di Kursi Roda, Pria Ini Resmi Jadi Pelatih Man United
Liga Inggris 14 Agustus 2014, 16:12
LATEST UPDATE
-
Breaking News! Ruben Amorim Mainkan Senne Lammens Jadi Starter Lawan Sunderland!
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 20:05 -
Link Live Streaming Arsenal vs West Ham - Nonton Premier League di Vidio
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 20:02
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR