
Bola.net - Striker Manchester United Mason Greenwood kabarnya kembali ditangkap oleh pihak kepolisian dengan tuduhan bahwa ia telah melanggar persyaratan pembebasan bersyaratnya.
Greenwood membuat gempar pada Januari tahun ini. Dia ditangkap kepolisian Greater Manchester atas dugaan tindak pemerkosaan dan kekerasan terhadap sang kekasih, Harriet Robson.
Karena kasus itu, Greenwood dibekukan dari skuat Manchester United. Hingga detik ini namanya belum kembali masuk dalam susunan pemain aktif Setan Merah.
Meski telah diperiksa polisi, Greenwood belum masuk penjara. Penyerang berusia 21 tahun tersebut masih berstatus bebas bersyarat.
Ditangkap Polisi Lagi
Menurut laporan The Sun, Greenwood ditangkap pihak kepolisian pada Sabtu (15/10/2022) waktu setempat karena dicurigai telah menghubungi korbannya. Hal itu diduga melanggar persyaratan pembebasan bersyaratnya.
Greenwood ditangkap di rumahnya dan penyelidikan sekarang sedang berlangsung.
Seorang juru bicara GMP mengatakan: “Kepolisian Greater Manchester mengetahui tuduhan mengenai seorang pria berusia 21 tahun yang melanggar persyaratan pembebasan bersyaratnya dan penangkapan telah dilakukan pada hari Sabtu 15 Oktober 2022."
"Penyelidikan sedang berlangsung saat ini."
Karier Greenwood
Mason Greenwood dianggap sebagai salah satu jebolan terbaik akademi Manchester United. Dia berhasil promosi ke tim utama pada akhir musim 2018/19 yang lalu.
Greenwood menunjukkan performa mengesankan di lapangan. Pemain asal Inggris tersebut berhasil mencetak 35 gol dan 12 assist dari 129 laga untuk Setan Merah.
Sayangnya kehebatan Greenwood mengolah si kulit bundar tidak dibarengi dengan sifat yang terpuji. Dia kerap membuat masalah di luar lapangan.
Klasemen Premier League
Sumber: The Sun
Baca Juga:
- Casemiro Mendadak Gacor di MU, Patrice Evra: Gak Kaget Tuh!
- Curi Start, Manchester United Bakal Bajak Ivan Toney di Januari 2023
- Jalani El Clasico Perdana, Gelandang Real Madrid Ini Jadikan Cristiano Ronaldo Sebagai Inspirasi
- Legenda MU Sanjung Kebangkitan Luke Shaw
- Tidak Seperti Liverpool, MU Tidak Perlu Tunggu 30 Tahun untuk Menangkan Premier League Lagi
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ini Syarat bagi MU Kalau Ingin Finis Sebagai Runner Up Premier League
Liga Inggris 15 Oktober 2022, 20:29
-
Waduh, Mason Greenwood Ditangkap Polisi Lagi, Ada Apa?
Liga Inggris 15 Oktober 2022, 17:45
-
Casemiro Mendadak Gacor di MU, Patrice Evra: Gak Kaget Tuh!
Liga Inggris 15 Oktober 2022, 16:30
-
Curi Start, Manchester United Bakal Bajak Ivan Toney di Januari 2023
Liga Inggris 15 Oktober 2022, 16:00
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55



















KOMENTAR