
Bola.net - Serie A pekan ke-18 akan menyajikan laga seru. Dua klub raksasa Italia, Juventus dan Inter Milan, dipertemukan di Giuseppe Meazza pada Senin (18/1/2021) dini hari untuk memperebutkan tiga poin berharga.
Saat ini, Inter Milan sedang menduduki peringkat ke-2 dengan koleksi 37 poin. Kemenangan atas Juventus bisa membuat mereka memangkas jarak dengan AC Milan yang sedang berada di puncak klasemen.
Di sisi lain, Juventus sedang berada di peringkat ke-4 dengan 33 angka. Tambahan tiga poin bisa membuat mereka naik ke posisi tiga serta memangkas jarak dengan Inter Milan menjadi satu angka saja.
Ada lima alasan mengapa Bianconeri bisa keluar sebagai pemenang pada pertandingan kali ini. Informasi lengkap bisa Bolaneters simak dengan melakukan scroll ke bawah.
Skuad Inti Juventus Lebih Fresh
Laga kontra Genoa di ajang COppa Italia baru-baru ini bisa menjadi berkah buat sejumlah pemain inti Juventus. Mereka jadi punya kesempatan untuk beristirahat karena sang pelatih, Andrea Pirlo, merotasi starting XI-nya.
Nama-nama seperti Cristiano Ronaldo, Adrien Rabiot dan Leonardo Bonucci baru dimainkan di tengah-tengah laga. Bahkan sang penjaga gawang, Wojciech Szczesny, hanya menyaksikan seluruh pertandingan dari bangku cadangan.
Pirlo memainkan pemain yang jarang bermain serta anak- anak muda dari tim U-23. Tanpa nama-nama penting, klub berjuluk Bianconeri tersebut mampu menjadi pemenang dengan skor 3-2 meski harus tampil hingga extra time.
Performa Mulai Stabil
Performa Juventus sebenarnya sudah stabil sejak awal bulan Desember 2020 kemarin. Namun, mereka sempat goyah ketika Fiorentina datang dan menghajar juara bertahan Serie A tersebut dengan skor telak 0-3.
Kekalahan itu sendiri ibarat guncangan kecil buat Juventus. Sebab setelahnya, performanya kembali apik di mana mereka berhasil menyapu bersih empat pertandingan terakhir dengan kemenangan.
Rekornya pun terbilang cukup bagus. Juventus mampu mencatatkan 13 gol, dengan rata-rata tiga gol per pertandingan. Di sektor pertahanan, Bianconeri hanya kebobolan sebanyak lima kali saja.
Handal Saat Bertemu Tim Besar
Dugaan bahwa Juventus hanya bisa tampil apik ketika bertemu tim besar muncul usai laga kontra Genoa. Pada laga tersebut, mereka memang tampak kesulitan walau pada akhirnya berhasil mencuri kemenangan.
Keyakinan itu semakin diperkuat dengan kemenangan atas klub raksasa Spanyol, Barcelona, di matchday terakhir fase grup Liga Champions. Mereka sukses mengalahkan Barcelona dengan skor telak 3-0 di laga tersebut.
Lalu, baru-baru ini, mereka juga mampu mengalahkan AC Milan dengan skor yang cukup meyakinkan kendati tampil sebagai tim tamu. Klub besutan Stefano Pioli tersebut dikalahkan dengan skor 3-1.
Inter sedang Goyah
Tahun 2021 nampak tidak bersahabat dengan Inter Milan. Mereka sempat gagal menuai kemenangan dalam dua laga secara beruntun, yakni ketika bertemu Sampdoria dan AS Roma.
Laga melawan Sampdoria sendiri berakhir dengan cukup mengenaskan. Ya, tim asuhan Antonio Conte itu menelan kekalahan dengan skor tipis 1-2. Sementara kala bertemu Roma, mereka ditahan imbang 2-2.
Di Coppa Italia, mereka kerepotan menghadapi Fiorentina yang tampil tanpa sejumlah nama penting seperti Franck Ribery dan Jose Callejon. Inter baru bisa menang ketika Romelu Lukaku mencetak gol di babak extra time.
Cristiano Ronaldo
Untuk urusan mencetak gol, Ronaldo adalah salah satu jagoannya. Ketajamannya tidak berkurang meski usianya sudah menginjak angka 35 tahun. Lima trofi Ballon d'Or yang telah ia dapatkan memang bukan hiasan semata.
Pada musim ini, mantan penggawa Real Madrid tersebut sudah mengantongi total 19 gol dari 18 penampilan di semua ajang. Tiga di antaranya diciptakan pada tahun 2021 ini.
Torehan assist Ronaldo sendiri tidak bisa dikatakan apik. Kendati demikian, pria berkebangsaan Portugal itu terlihat jauh lebih kompak dengan rekan-rekan setimnya di musim ini ketimbang sebelumnya.
Baca juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Antonio Conte, Sosok yang Meyakinkan Andrea Pirlo untuk Menjadi Pelatih
Liga Italia 16 Januari 2021, 23:00
-
5 Alasan Juventus Bisa Mengalahkan Inter Milan
Liga Italia 16 Januari 2021, 17:44
-
Sering Terpeleset, Alvaro Morata Pede Juventus Bakal Raih Scudetto Musim Ini
Liga Italia 16 Januari 2021, 12:40
-
Gabung Juventus, Alvaro Morata Bersyukur Bisa Main Bareng Ronaldo
Liga Italia 16 Januari 2021, 11:00
-
Tanpa Fans, Laga Inter Milan vs Juventus Terasa Hambar
Liga Italia 16 Januari 2021, 10:40
LATEST UPDATE
-
Rodrygo Bangkit di Real Madrid: Dari Terpinggirkan Jadi Andalan Xabi Alonso
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 17:59
-
Arsenal vs Liverpool: Ibarat Misi Mustahil untuk The Reds
Liga Inggris 8 Januari 2026, 17:28
-
Satu Sentuhan Darren Fletcher, Kesalahan Fatal Amorim di MU Langsung Terbongkar
Liga Inggris 8 Januari 2026, 17:16
-
Prediksi Susunan Pemain Milan vs Genoa: Allegri Turunkan Kekuatan Terbaik?
Liga Italia 8 Januari 2026, 17:12
-
Raphinha Lempar Peringatan ke Real Madrid dan Atletico: Barcelona Siap!
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 16:59
-
Arsenal vs Liverpool: Saka Kembali Starter, Ini Prediksi Line-up The Gunners
Liga Inggris 8 Januari 2026, 16:57
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 16:40
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 7-9 Januari 2026
Liga Inggris 8 Januari 2026, 16:37
-
Pemain yang Bikin Chelsea Kelabakan, Harry Wilson Punya Sentuhan Magis!
Liga Inggris 8 Januari 2026, 16:27
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
























KOMENTAR