
Bola.net - AC Milan tak sanggup meraih kemenangan di kandang tim juru kunci Salernitana pada pekan ke-17 Serie A 2023/2024, Satbu (23/12/2023). Anak-anak asuh Stefano Pioli bahkan nyaris kalah sebelum akhirnya harus puas dengan skor 2-2.
Milan unggul melalui gol Fikayo Tomori di menit 17, kemudian Salernitana membalikkan keadaan melalui gol-gol Federico Fazio menit 42 dan Antonio Candreva menit 63. Milan mengamankan satu poin setelah Luka Jovic membobol gawang tim asuhan Filippo Inzaghi di menit 90.
Milan lagi-lagi melempem di luar kandang. Dengan hasil tersebut, berarti mereka selalu gagal menang dalam empat laga tandang terakhirnya di Serie A.
Milan Selalu Kebobolan Setidaknya 2 Gol

Dalam empat laga tandang terakhir di Serie A, Milan tiga kali imbang dan sekali kalah. Dalam empat laga tandang terakhir itu, Milan selalu mencetak dua gol.
Namun, Milan juga selalu kebobolan setidaknya dua gol.
Milan imbang 2-2 dengan Napoli dan Lecce, kemudian kalah 2-3 di markas Atalanta. Terakhir, mereka juga imbang 2-2 dengan Salernitana.
Milan di Serie A Musim Ini

Laga-laga kandang Milan:
Laga-laga kandang AC Milan di Serie A musim ini (c) WhoScored
Laga-laga tandang Milan:
Laga-laga tandang AC Milan di Serie A musim ini (c) WhoScored
Jadwal Milan berikutnya adalah laga kandang kontra Sassuolo (31/12/2023). Main di San Siro, Milan sepertinya punya kans untuk mengalahkan Sassuolo.
Hasil Serie A 2023/2024 Pekan 17

Sabtu, 23 Desember 2023
00:30 WIB Empoli 0-2 Lazio
00:30 WIB Sassuolo 1-2 Genoa
02:45 WIB Salernitana 2-2 AC Milan
02:45 WIB Monza 0-1 Fiorentina
18:30 WIB Frosinone 1-2 Juventus
21:00 WIB Torino 1-1 Udinese
21:00 WIB Bologna 1-0 Atalanta
Minggu, 24 Desember 2023
00:00 WIB Hellas Verona 2-0 Cagliari
00:00 WIB Inter Milan 2-0 Lecce
02:45 WIB AS Roma 2-0 Napoli
Klasemen Serie A
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
AC Milan Lagi-lagi Melempem di Luar Kandang
Liga Italia 25 Desember 2023, 09:58
-
Rencana AC Milan di Bursa Transfer Januari 2024: Pulangkan Gabbia dan Beli Bek Baru
Liga Italia 25 Desember 2023, 08:31
-
Masa Depan Stefano Pioli Ada di Tangan Zlatan Ibrahimovic?
Liga Italia 24 Desember 2023, 14:00
-
Man of the Match Salernitana vs AC Milan: Antonio Candreva
Liga Italia 23 Desember 2023, 05:46
LATEST UPDATE
-
12 Nama Dipastikan Absen di Laga Panas Leeds United vs Manchester United
Liga Inggris 4 Januari 2026, 12:20
-
Link Nonton Streaming Bali United vs Arema FC - BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 4 Januari 2026, 12:10
-
Link Nonton Streaming Malut United vs PSBS Biak - BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 4 Januari 2026, 12:00
-
Live Streaming Lazio vs Napoli - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 4 Januari 2026, 11:30
-
Dominic Calvert-Lewin dan Joshua Zirkzee, Siapa Paling Tajam di Leeds vs MU?
Liga Inggris 4 Januari 2026, 11:01
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43




















KOMENTAR