
Bola.net - Raksasa Premier League Manchester United harus gigit jari dalam perburuan Sergej Milinkovic-Savic karena gelandang Lazio itu kabarnya lebih suka gabung Juventus atau Real Madrid.
Milinkovic-Savic merupakan salah satu gelandang terbaik di Italia. Ia merupakan pilar penting Lazio sejak tahun 2015 silam.
Pemain asal Serbia itu sendiri kemudian menarik perhatian banyak klub top Eropa. Salah satunya adalah Man United.
Man United siap membayar mahal demi merekrutnya. Mereka memproyeksikan Milinkovic-savic sebagai pengganti Paul Pogba.
Milinkovic-Savic tak Berniat ke MU
Akan tetapi kini ada kabar buruk bagi Manchester United. Pasalnya Sergej Milinkovic-Savic tak berminat bermain di Old Trafford.
Kabar ini dilansir oleh Il Messagero. Mereka menyebut sekarang ini pemain Serbia itu cuma tertarik bermain di dua klub saja jika cabut dari Lazio.
Yang pertama ada di Italia yakni Juventus. Yang kedua ada di Spanyol yakni Real Madrid.
Kontrak Milinkovic-Savic sendiri akan berakhir pada musim panas 2024 mendatang. Tapi agennya yakni Mateja Kezman sudah mengatakan kliennya akan cabut pada musim panas 2022 nanti.
Ke Mana Milinkovic-savic Berlabuh?
Laporan itu juga menyebut dari dua klub tersebut, Juventus akan jadi klub yang punya kans terbesar untuk mendapatkan servis Sergej Milinkovic-Savic. Alasannya sederhana.
Real Madrid dikabarkan tak punya niatan untuk mendatangkan gelandang jangkung tersebut. Milinkovic-Savic sendiri juga disebut akan dobel hepi jika merapat ke Juventus.
Sebab selain memperkuat klub yang ia sukai, ia bisa bermain bareng kompatriotnya yakni Dusan Vlahovic. Laporan itu juga menyebut pihak Juventus sudah menggelar pembicaraan awal dengan agen Milinkovic-Savic dan Lazio.
Akan tetapi masih ada juga kemungkinan transfernya ke Juventus tak terlaksana. Sebab Lazio mematok harga Milinkovic-Savic sebesar 80 juta euro.
Jadwal Pertandingan Juventus
Jadwal pertandingan Juventus berikutnya:
Pertandingan: Juventus vs Bologna
Hari: Sabtu, 16 April 2022
Jam: 23.30 WIB
Klasemen Liga Italia
(Il Messaggero)
Gosip Lainnya:
- Man City Siap Bersaing Dengan Liverpool dan MU Dalam Perburuan Jude Bellingham
- Ralf Rangnick Upayakan Antonio Rudiger Gabung Manchester United
- Diincar Roma, Xhaka Tegaskan Niatannya Bertahan di Arsenal
- Terungkap, Cristiano Ronaldo Veto Antonio Conte ke Manchester United
- Terungkap, Ini Alasan Mauricio Pochettino Gagal Jadi Manajer Manchester United
- Striker Incaran MU ini Dapat Sanjungan Setinggi Langit dari Jurgen Klopp
- Mau Pau Torres, Manchester United Harus Siap Keluar Uang Banyak
- Wow! Persib Rekrut Ciro Alves dan Beri Kontrak Jangka Panjang
- Eric Bailly Putuskan Cabut dari Manchester United
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tolak Arsenal, Paulo Dybala Bakal Gabung Klub Ini
Liga Inggris 14 April 2022, 16:50
-
Diincar MU, Milinkovic-Savic Justru Idamkan Juventus dan Madrid
Liga Italia 14 April 2022, 05:10
-
Barcelona Urungkan Niat untuk Rekrut Matthijs De Ligt
Liga Spanyol 13 April 2022, 18:19
-
7 Pemain yang Bersinar Setelah Tinggalkan Juventus
Editorial 13 April 2022, 12:24
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Persebaya Menggebrak dengan Pelatih dan 2 Pemain Asing Baru
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 21:57
-
Rodrygo Naik Level: Dari Cadangan Jadi Andalan Baru Real Madrid
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 21:34
-
AC Milan Pilih Jadi Penonton Persaingan Scudetto Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 20:48
-
Tiket Early Bird KLBB 2026 Ludes Secepat Kilat, Habis Tak Sampai Satu Jam
Lain Lain 7 Januari 2026, 20:38
-
Live Streaming Parma vs Inter - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 7 Januari 2026, 19:45
-
Ole Gunnar Solskjaer Muncul di Cheshire, Segera Kembali ke Manchester United?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 19:42
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58




















KOMENTAR