
Bola.net - Fiorentina mengunjungi kandang Inter Milan pada pekan ke-3 Serie A 2023/2024, Minggu (3/9/2023). Tim asuhan Vincenzo Italiano itu kalah 0-4.
Marcus Thuram membawa Inter memimpin di menit 23. Sesudah itu, Lautaro Martinez memborong dua gol di menit 53 dan 73, kemudian Hakan Calhanoglu menyarangkan satu gol dari titik penalti di menit 58.
Fiorentina melalui tiga laga pertamanya di Serie A musim ini dengan tiga hasil berbeda. La Viola menang, imbang, lalu kalah telak.
Pekan 1: Menang 4-1 atas Genoa

Pada pekan pembuka, Fiorentina menghadapi tim promosi Genoa. Fiorentina main tandang.
Fiorentina mencetak empat gol di laga itu. Mereka menang dengan skor 4-1.
Gol-gol Fiorentina dicetak oleh Cristiano Biraghi menit 5, Giacomo Bonaventura menit 11, Nicolas Gonzalez menit 40, dan Rolando Mandragora menit 56. Genoa mencetak satu gol hiburan lewat Davide Biraschi menit 58.
Pekan 2: Ditahan Lecce 2-2 di Kandang Sendiri

Menang meyakinkan di pekan pembuka, Fiorentina malah gagal menang di kandang sendiri pada pekan ke-2. Laga Fiorentina vs Lecce itu menghasilkan total empat gol, dan hasil akhirnya imbang 2-2.
Fiorentina unggul 2-0 terlebih dulu lewat Nicolas Gonzalez menit 3 dan Alfred Duncan menit 25. Pada titik itu, Fiorentina sepertinya akan meraih kemenangan kedua mereka.
Namun, Fiorentina ternyata tak sanggup mempertahankan keunggulan. Lecce bisa menyamakan skor lewat gol Hamza Rafia menit 49 dan Nikola Krstovic menit 76.
Pekan 3: Dikuliti Inter 0-4 di Giuseppe Meazza
Laga tandang melawan Inter pada pekan ketiga memang diprediksi tidak bakal mudah bagi Fiorentina. Itu terbukti. Fiorentina dikuliti Inter empat gol tanpa balas di Giuseppe Meazza.
Gawang Fiorentina yang dikawal kiper Oliver Christensen kebobolan di menit 24, 53, 58, dan 73.
Ini adalah hasil yang pahit bagi Fiorentina. Namun, mereka punya waktu cukup panjang sebelum laga berikutnya. Setelah jeda internasional, Fiorentina akan menjamu Atalanta (17/9/2023).
Klasemen Serie A
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Gol 2 Generasi Thuram di Serie A
- Andre Onana di MU sudah Kemasukan 7 Gol, Yann Sommer di Inter belum Kebobolan
- Juventus: Belum Terkalahkan, Baru Sekali Kebobolan
- Hattrick Menang Barcelona
- Willian Jose, Senjata Ampuh di Lini Depan Real Betis
- La Liga: 4 Tim Masih Belum Rasakan Manisnya Kemenangan
- Memuji David Soria
- Roma, Apa Itu Menang?
- Olivier Giroud: 3 Penalti, 4 Gol, 1 Assist
- AC Milan Perfetto
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Juventus: Belum Terkalahkan, Baru Sekali Kebobolan
Liga Italia 5 September 2023, 18:46
-
Andre Onana di MU sudah Kemasukan 7 Gol, Yann Sommer di Inter belum Kebobolan
Liga Italia 5 September 2023, 18:43
-
Fiorentina di Serie A: Menang dengan Cetak 4 Gol, Imbang 4 Gol, Kalah 4 Gol Tanpa Balas
Liga Italia 5 September 2023, 18:41
-
Gol 2 Generasi Thuram di Serie A
Liga Italia 5 September 2023, 18:38
-
Lautaro Martinez yang sedang Tajam-tajamnya
Liga Italia 5 September 2023, 18:35
LATEST UPDATE
-
12 Nama Dipastikan Absen di Laga Panas Leeds United vs Manchester United
Liga Inggris 4 Januari 2026, 12:20
-
Link Nonton Streaming Bali United vs Arema FC - BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 4 Januari 2026, 12:10
-
Link Nonton Streaming Malut United vs PSBS Biak - BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 4 Januari 2026, 12:00
-
Live Streaming Lazio vs Napoli - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 4 Januari 2026, 11:30
-
Dominic Calvert-Lewin dan Joshua Zirkzee, Siapa Paling Tajam di Leeds vs MU?
Liga Inggris 4 Januari 2026, 11:01
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43




















KOMENTAR