
Bola.net - Pelatih AC Milan Stefano Pioli sangat senang dengan kemenangan yang diraih timnya atas AS Roma. Menurutnya, hasil tersebut menjadi modal penting untuk menjalani paruh kedua musim ini.
Milan menerima kunjungan Roma pada pekan ke-20 Serie A 2021/22, Jumat (7/1/2021) dini hari WIB. Bermain di San Siro, Rossoneri menang dengan skor 3-1.
Tiga gol kemenangan Milan dicetak oleh Olivier Giroud, Junior Messias dan Rafael Leao. Sementara Giallorossi mendapatkan gol melalui aksi Tammy Abraham.
Milan kini berada di peringkat kedua klasemen sementara Serie A dengan mengumpulkan 45 poin. Mereka hanya tertinggal satu poin dari Inter Milan yang bertengger di puncak.
Modal Berharga
Usai pertandingan, Pioli sangat puas dengan kemenangan yang diraih Milan atas Roma. Menurutnya, kemenangan tersebut akan menjadi modal penting untuk menjalani paruh kedua musim ini.
"Saya yakin kami akan memainkan pertandingan yang hebat hari ini, tim perlu istirahat,” kata Pioli kepada DAZN.
"Kemenangan ini adalah sinyal bagus yang harus memandu kami di paruh kedua musim ini."
Tetap Fokus
Meski menang, Pioli meminta anak asuhnya tetap fokus dan konsisten menatap laga selanjutnya. Milan selanjutnya akan bertandang ke Venezia pada 9 Januari mendatang.
"Saya puas dengan pertandingan ini, tetapi kami harus tetap fokus karena kami memiliki pertandingan penting lainnya dalam dua hari," ujarnya.
Klasemen Serie A
Sumber: Football Italia
Baca Juga:
- Milan 3-1 Roma: Mourinho Magisnya Hilang? Racikannya Usang? Perlu Bimbel Kepelatihan?
- 5 Pelajaran Laga AC Milan vs AS Roma: Ketika Skuad Compang-Camping Malah Membawa Berkah
- Tak Menyesal Pernah Tolak Tawaran Latih AC Milan, Jose Mourinho: Saya Sangat Senang!
- AS Roma Menyerah di Markas AC Milan, Jose Mourinho Kecewa Performa Timnya dan Wasit
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Agen Alvarez Tiba di Italia, Segera Gelar Pertemuan dengan Milan dan Inter
Liga Italia 7 Januari 2022, 20:52
-
Bukan Milan Atau Juve, Liverpool Bakal Lepas Origi ke Newcastle?
Liga Inggris 7 Januari 2022, 18:42
-
Awas AC Milan, Barcelona Masih Kepincut Renato Sanches
Liga Spanyol 7 Januari 2022, 18:20
-
2 Kegembiraan Giroud Lawan Roma: Cetak Gol dan Bermain Tanpa Rasa Sakit
Liga Italia 7 Januari 2022, 13:40
-
Sikat Roma, 2 Pemain Milan Dapat Pujian dari Pioli
Liga Italia 7 Januari 2022, 13:19
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR