Di Serie A musim ini, Tevez sudah mengemas 10 gol dalam 15 penampilan. Ya, lagi-lagi pemain Argentina berjuluk El Apache itu mencapai dua digit untuk barometer golnya.
Dalam enam musim terakhir antara Premier League dan Serie A, Tevez hanya sekali gagal menembus dua digit untuk torehan golnya. Lima musim lainnya, eks pemain West Ham, Manchester United dan Manchester City itu selalu sukses mengukir double figure di liga.
5 - Carlos Tévez has reached double figure of goals in five of the last six seasons played in Premier and Serie A. Greedy. #CagliariJuve
— OptaPaolo (@OptaPaolo) December 18, 2014
Statistik gol Tevez di liga enam musim terakhir
2014/15 - 10 gol (Juventus, Serie A)
2013/14 - 19 gol (Juventus, Serie A)
2012/13 - 11 gol (Manchester City, Premier League)
2011/12 - 4 gol (Manchester City, Premier League)
2010/11 - 20 gol (Manchester City, Premier League)
2009/10 - 23 gol (Manchester City, Premier League).
Gol ke-10 Tevez di Serie A musim ini tercipta ketika Juventus mengalahkan tuan rumah Cagliari 3-1 pada giornata 16, Jumat (18/12). Tevez membawa La Vecchia Signora unggul 1-0 pada menit 3, kemudian disusul Arturo Vidal (15) dan Fernando Llorente (50). Cagliari mendapatkan gol hiburan melalui Luca Rossettini di menit 65.
Sang juara bertahan pun mantap memimpin klasemen dengan 39 angka. Sementara itu, Tevez semakin diunggulkan untuk merebut gelar top scorer Serie A 2014/15. [initial]
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Agen Tepis Rumor Giovinco Hijrah ke Napoli
Liga Italia 19 Desember 2014, 17:21
-
Inikah Jersey Home Juventus Musim Depan?
Bolatainment 19 Desember 2014, 14:27
-
Nasib Masih Mengambang, Agen Giovinco Gertak Juve
Liga Italia 19 Desember 2014, 13:42
-
Cagliari, Nol di Rumah Sendiri
Liga Italia 19 Desember 2014, 10:22
-
Konsistensi Dua Digit El Apache
Liga Italia 19 Desember 2014, 10:13
LATEST UPDATE
-
Hasil Napoli vs Lecce: Partenopei Selamat dari Kekalahan Setelah Tertinggal 0-2
Liga Italia 8 Januari 2026, 03:37
-
Prediksi Arsenal vs Liverpool 9 Januari 2026
Liga Inggris 8 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Milan vs Genoa 9 Januari 2026
Liga Italia 8 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Atletico Madrid vs Real Madrid 9 Januari 2026
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 02:00
-
Tempat Menonton Man City vs Brighton: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 01:09
-
Prediksi PSG vs Marseille 9 Januari 2026
Liga Eropa Lain 8 Januari 2026, 01:00
-
Tempat Menonton Fulham vs Chelsea: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 00:35
-
BRI Super League: Persebaya Menggebrak dengan Pelatih dan 2 Pemain Asing Baru
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 21:57
-
Rodrygo Naik Level: Dari Cadangan Jadi Andalan Baru Real Madrid
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 21:34
-
AC Milan Pilih Jadi Penonton Persaingan Scudetto Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 20:48
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58


























KOMENTAR