
Bola.net - Bomber andalan Inter Milan, Romelu Lukaku dikabarkan akan menolak pinangan yang ajukan klub kaya raya Premier League, Manchester City pada musim panas mendatang.
Seperti diberitakan sebelumnya, Manchester City diklaim bakal mengejar tanda tangan Lukaku untuk dijadikan sebagai pengganti Sergio Aguero yang bakal habis kontrak pada Juni mendatang.
Berbekal dana transfer sekitar 200 juta poundsterling pada musim panas mendatang, City siap menggaet striker haus gol baru, dan Lukaku diyakini menjadi targetnya.
Penolakan Lukaku
Namun, keinginan Manchester City memboyong Lukaku ke Etihad Stadium sepertinya harus bertepuk sebelah tangan. Pasalnya, striker asal Belgia itu tak punya keinginan kembali ke Premier League.
Dilansir The Express Sport, Lukaku tak memiliki rencana untuk meninggalkan Inter dalam waktu dekat. Lukaku sendiri masih terikat kontrak bersama Nerazzurri hingga 2023 mendatang.
Ketertarikan Manchester City terhadap Lukaku sangat wajar jika melihat ketajaman luar biasa yang diperlihatkan penyerang 27 tahun itu bersama Inter dalam dua musim belakangan.
Lukaku Tak Asing dengan Manchester
Penolakan Lukaku terhadap City bisa jadi karena ia tak mau mengkhianati klub tetangga, Manchester United yang pernah ia perkuat pada periode 2017 hingga 2019 silam.
Selama dua musim menjadi ujung tombak utama tim Setan Merah, Lukaku tercatat menciptakan 42 gol dalam 96 penampilan di semua kompetisi.
Sebelumnya, Lukaku juga sempat memperkuat beberapa klub Premier League lainnya, mulai dari Everton, West Brom, hingga klubnya di masa muda, Chelsea.
Sumber: The Express Sport
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Andai Premier League Beranggotakan 'Big Six' Saja, Begini Penampakan Klasemennya
Liga Inggris 20 Januari 2021, 13:15
-
Romelu Lukaku Tolak Pinangan Man City, Tak Mau Khianati Manchester United?
Liga Italia 20 Januari 2021, 07:35
-
Prediksi Manchester City vs Aston Villa 21 Januari 2021
Liga Inggris 19 Januari 2021, 16:01
-
Hasil, Klasemen, dan Top Skor Liga Inggris: Arsenal Akhirnya Sukses Tembus 10 Besar
Liga Inggris 19 Januari 2021, 06:30
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55



















KOMENTAR