
Bola.net - Juventus resmi menjadi juara Coppa Italia musim 2023/2024. Dalam partai final yang dihelat di Olimpico, Juventus sukses mengalahkan Atalanta dengan skor 1-0, Kamis (16/5/2024) dini hari WIB.
Gol kemenangan Juventus atas Atalanta lahir di babak pertama lewat aksi Dusan Vlahovic. Atalanta berupaya sekuat tenaga untuk mencari gol penyeimbang. Namun, dewi fortuna belum berpihak pada mereka.
Jelang laga berakhir, wasit terpaksa mengeluarkan kartu merah untuk pelatih Juventus, Massimiliano Allegri yang terus melakukan protes keras. Skor 1-0 untuk kemenangan Juventus tetap tak berubah hingga peluit panjang berbunyi.
Trofi ke-15 Juventus

Bagi Juventus, ini merupakan trofi Coppa Italia ke-15 mereka sepanjang sejarah. Bianconeri pun semakin menahbiskan diri menjadi kolektor juara Coppa Italia terbanyak.
Juventus semakin jauh meninggalkan dua pesaing terdekat mereka, yakni AS Roma dan Inter Milan yang sama-sama sudah sembilan kali menjadi kampiun Coppa Italia.
Berikut daftar tahun juara Coppa Italia Juventus selengkapnya:
- 1938
- 1942
- 1959
- 1960
- 1965
- 1979
- 1983
- 1990
- 1995
- 2015
- 2016
- 2017
- 2018
- 2021
- 2024
Persembahan Terakhir Massimiliano Allegri?

Trofi juara Coppa Italia ini bisa jadi merupakan persembahan terakhir Massimiliano Allegri untuk Juventus. Pasalnya, banyak rumor yang menyeut Allegri akan hengkang di akhir musim ini.
Gelar juara kali ini merupakan trofi ke-12 yang dipersembahkan Allegri bagi Juventus dalam dua periode kepelatihannya bersama Bianconeri, atau trofi pertama di periode keduanya menangani Juve.
Total, Allegri lima kali membawa Juventus menjuarai Coppa Italia. Prestasi ini melengkapi koleksi trofi Allegri di Juve lainnya yakni, lima kali Scudetto dan dua kali juara Supercoppa Italiana.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Napoli Siap Tikung Juventus untuk Transfer Mason Greenwood
Liga Italia 16 Mei 2024, 20:40
-
Habis Juara Coppa Italia, Juventus Bakal PHK Massimiliano Allegri?
Liga Italia 16 Mei 2024, 20:23
-
Kena Kartu Merah: Allegri Ngamuk ke Wasit dan Hampir Lepas Kemejanya
Liga Italia 16 Mei 2024, 11:18
-
Massimiliano Allegri Sekarang Jadi Raja Coppa Italia
Liga Italia 16 Mei 2024, 08:23
LATEST UPDATE
-
Persik vs Persib: Bojan Hodak Pede Bisa Menang, Beckham Putra Tak Gentar
Bola Indonesia 5 Januari 2026, 13:15
-
6 Rekor Valentino Rossi yang Berpotensi Dipatahkan Marc Marquez di MotoGP 2026
Otomotif 5 Januari 2026, 13:10
-
Gonzalo Garcia dan Seni Kesederhanaan
Liga Spanyol 5 Januari 2026, 13:05
-
Rapor Pemain Real Madrid saat Habisi Real Betis: No Mbappe, No Problem!
Liga Spanyol 5 Januari 2026, 12:00
-
Legenda Liverpool Kompori Manajemen MU untuk Pecat Ruben Amorim
Liga Inggris 5 Januari 2026, 11:57
-
Perlahan Tapi Pasti, Joshua Zirkzee Mulai Buktikan Dirinya Layak Main di MU!
Liga Inggris 5 Januari 2026, 11:42
-
Calum McFarlane Bungkam Keraguan di Etihad, Chelsea Curi Poin dari Man City
Liga Inggris 5 Januari 2026, 11:35
-
Jadwal Lengkap Malaysia Open 2026, 6-11 Januari 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:11
-
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Malaysia Open 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:03
LATEST EDITORIAL
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10























KOMENTAR