Bola.net - - Pelatih AS Roma, Luciano Spalletti mengatakan bahwa timnya bukanlah favorit saat bertemu Lazio di leg pertama semifinal Coppa Italia, Kamis (2/3) dini hari nanti.
Jelang pertemuan kedua tim di Olimpico tersebut, Giallorossi telah dianggap secara luas sebagai favorit untuk melangkah ke final.
Namun Spalletti tak menilai timnya adalah favorit, seperti yang juga dikatakan oleh pelatih Lazio, Simone Inzaghi dalam konferensi pers.
"Orang-orang yang mengatakan bahwa Roma adalah favorit adalah orang-orang yang sama yang menulis tweet dan mengatakan bahwa (Edin) Dzeko tidak bisa menjadi mesin gol, Emerson (Palmieri) tidak akan dianggap sebagai bagian dari skuat, dan (Juan) Jesus adalah buangan dari Inter," bantahnya.
"Saya tak melihat Roma sebagai favorit, ini adalah dua tim yang akan bersaing pada tingkat yang sama. Lazio dibangun untuk keberhasilan yang sedang mereka nikmati dan mereka dibangun dengan baik. Ada yang meragukan Inzaghi, tapi dia telah membuktikan diri," sambungnya.
"Mereka akan memainkan permainan yang biasa mereka mainkan, saya belum pernah melihat mereka benar-benar mengubah gaya bermain mereka. Mereka akan kompak di belakang bola dan kemudian merebut dengan cepat. Mereka melawan dengan kecepatan dengan fisik, cepat dan teknis," tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Usai Dibobol Gawangnya, Inter Kini Bidik Nainggolan
Liga Italia 1 Maret 2017, 20:01
-
Spalletti: Nainggolan Adalah 'Binatang Langka'
Liga Italia 1 Maret 2017, 11:05
-
Liga Italia 1 Maret 2017, 10:33

-
Tiga Arti Derby Roma vs Lazio Bagi Spalletti
Liga Italia 1 Maret 2017, 10:15
-
Derby della Capitale Dalam Angka
Liga Italia 1 Maret 2017, 09:48
LATEST UPDATE
-
Prediksi Everton vs Sunderland 10 Januari 2026
Liga Inggris 10 Januari 2026, 06:25
-
Hasil Piala Afrika Tadi Malam: Mazraoui Pulangkan Bryan Mbeumo ke MU
Bola Dunia Lainnya 10 Januari 2026, 06:00
-
Bukan Pelatih, Lionel Messi Ungkap Rencana Pensiun, Apa Itu?
Bola Dunia Lainnya 10 Januari 2026, 06:00
-
Prediksi Como vs Bologna 10 Januari 2026
Liga Italia 10 Januari 2026, 05:00
-
6 Rekor Mustahil yang Bisa Dihancurkan Cristiano Ronaldo Tahun 2026
Asia 10 Januari 2026, 04:30
-
Prediksi Charlton vs Chelsea 11 Januari 2026
Liga Inggris 10 Januari 2026, 03:00
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52




















KOMENTAR