Bola.net - Franck Kessie sempat menjadi idola di mata penggemar AC Milan. Namun sepertinya, gelandang berkebangsaan Pantai Gading itu akan meninggalkan San Siro dalam waktu dekat.
Beberapa rumor menjelaskan bahwa Rossoneri sudah siap melepas Kessie pada bursa transfer musim panas nanti. Dua klub Eropa, AS Monaco dan Wolverhampton, dikabarkan siap menampungnya.
Kessie menjadi bagian dari AC Milan sejak tahun 2017 lalu sebagai pemain pinjaman dari Atalanta selama dua musim. Penampilannya yang impresif dalam dua musim terakhir membuat Rossoneri yakin untuk mengubah statusnya jadi permanen.
Masih sama di musim ini, Kessie sudah dimainkan sebanyak sembilan kali dari 12 pertandingan yang telah dilakoni AC Milan di ajang Serie A.
Namun dalam dua laga terakhir, nama Kessie tak pernah lagi terlihat di starting XI yang diusung pelatih Milan, Stefano Pioli.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Awal Mula Keretakan
Beberapa pihak meyakini bahwa hubungan Kessie dengan hirarki AC Milan sudah tidak bagus lagi. Jurnalis kenamaan asal Italia, Gianluca Di Marzio, coba menjelaskan apa yang ia tahu soal hubungan gelandang berumur 22 tahun itu dengan Rossoneri.
"Pioli mengeluarkan dia karena menginginkan sikap yang berbeda dari pemain asal Pantai Gading tersebut," ujarnya kala berbicara kepada Sky Sports Italia baru-baru ini.
Di Marzio yang dikenal sebagai ahli transfer Serie A pun berkata bahwa Kessie selalu masuk dalam daftar jual Milan di setiap bursa transfer. "Dia bukan pemain yang tak bisa dijual," sambungnya.
Kemudian, Di Marzio juga menjelaskan bahwa semua perseteruannya dengan rekan setimnya, Lucas Biglia, menjadi biang masalah. "Setelah pertengkarannya dengan Biglia dan ketidaksepakatan dengan Maldini, hubungannya dengan Milan jadi buruk," lanjutnya.
Tunggu di Bulan Januari
Tetapi, Di Marzio menilai peluang Kessie meninggalkan Milan di bursa transfer Januari mendatang tidak begitu besar. Kans itu tetap ada, tapi harus benar-benar membuat manajemen Rossoneri merasa mantap mengatakan iya kepada penawar.
"Kami harus melihat apakah bursa transfer Januari nanti bisa memberi kesempatan yang bagus untuknya dan juga Milan," tutupnya.
Milan pun dikabarkan sudah menemukan calon pengganti yang tepat untuk Kessie. Dia adalah Granit Xhaka, mantan kapten Arsenal yang hubungannya dengan fans setia klub sedang buruk.
(Calciomercato.com)
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
AC Milan Terdepan untuk Rekrut Granit Xhaka
Liga Italia 14 November 2019, 22:00
-
Carlo Ancelotti Pertimbangkan Balik ke AC Milan
Liga Italia 14 November 2019, 19:56
-
Demi Pulangkan Ibrahimovic, Milan Siap Tumbalkan Tiga Pemain
Liga Italia 14 November 2019, 18:27
-
Lucas Torreira Minta Bertemu dengan Unai Emery, Ada Apa?
Liga Inggris 14 November 2019, 18:15
-
Ibrahimovic Dipastikan Berpisah dengan LA Galaxy, Kembali ke Italia?
Bola Dunia Lainnya 14 November 2019, 09:09
LATEST UPDATE
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
-
2 Laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Kalah di Laga Pertama, Imbang di Laga Kedua
Tim Nasional 18 November 2025, 22:36
-
Bermain Api: Risiko Besar Perlakuan Tuchel pada Bellingham di Timnas Inggris
Piala Dunia 18 November 2025, 21:51
-
Calhanoglu dan Misi 'Anti-Modric': Kunci Taktik Chivu Menghadapi Panasnya Derby Milan
Liga Italia 18 November 2025, 21:02
-
Adrien Rabiot dan Dilema Derby: Analisis Kebugaran, Strategi, dan Alternatif AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 20:08
-
Langkah dan Strategi Luciano Spalletti untuk Mengembalikan Juventus ke Jalur Kejayaan
Liga Italia 18 November 2025, 19:35
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR