Bola.net - Bagi beberapa orang, laba-laba merupakan mahkluk yang mengerikan, apalagi jika laba-laba muncul dalam tidur mereka. Mereka yang bermimpi tentang laba-laba bisa jadi merasa cemas.
Sebagian orang beranggapan bahwa mimpi tak sebatas bunga tidur. Mereka menyakini jika bermimpi suatu hal, merupakan sebuah pertanda yang akan ada yang terjadi dalam waktu dekat.
Mimpi tentang laba-laba merupakan satu di antara yang paling populer dan banyak dialami oleh orang-orang. Bermimpi laba-laba dapat memiliki banyak makna.
Laba-laba adalah simbol wanita yang memanipulasi orang lain. Tapi, tak semua yang kamu lihat dalam mimpi merupakan pertanda buruk, termasuk melihat laba-laba ini.
Banyak orang yang tidak menyadari bahwa makna mimpi dengan laba-laba dapat membawa kabar baik, yang akan mencerahkan hidup mereka.
Banyak orang menganggap bahwa laba-laba dalam mimpi berhubungan dengan kebahagiaan dan uang.
Nah, bagi kamu yang penasaran dengan arti mimpi yang satu ini, yuk disimak di bawah ini, beberapa rangkuman tafsir mimpi tentang laba-laba.
Arti Mimpi Laba-Laba
1. Bagi kamu yang pernah mengalami mimpi laba-laba raksasa, hal itu menandakan manipulasi dalam segala hal yang kamu coba lakukan. Bermimpi tentang laba-laba raksasa dapat berarti banyak kekuatan, pemaksaan, dan otoritas.
Ukurannya sangat penting karena mereka berasal dari karakter sang pemimpi sebagai pribadi.
Kamu harus memperhatikan orang-orang yang kamu ajak bicara atau orang-orang di sekitar kamu. Jika kamu tidak melakukan ini, kamu akan berhadapan dengan konflik dan ketidaksukaan yang akan membebani kamu.
2. Apabila kamu bermimpi membunuh laba-laba, hal ini merupakan pertanda buruk bagi sang pemimpi.
Mimpi ini menandakan kamu memiliki masalah atau ketidaksepakatan dalam keluarga, mitra kerja atau teman di sekitar kamu. Jika laba-laba itu mati setelah dibunuh, itu berarti kamu akan memiliki musuh berbahaya yang harus dihadapi.
3. Jika kamu bermimpi laba-laba kecil, hal ini berarti dirimu bergerak sangat lambat. Kamu harus lebih menekankan pada apa yang ingin dirimu lakukan untuk mencapai hasil yang diinginkan.
4. Pernahkah kamu mendapati mimpi melihat beberapa laba-laba dengan warna berbeda? Mimpi ini memberikan pesan terkait dengan emosi kamu saat ini.
Warna yang ada pada laba-laba merupakan perwakilan apa yang kamu rasakan.
5. Mimpi dikejar laba-laba erat kaitannya dengan suasana mental. Jika kamu pria yang telah menikah, mimpi ini melambangkan seseorang akan mengalami kondisi kesehatan yang menurun yang berhubungan dengan pikiran.
6. Arti mimpi melihat laba-laba putih melambangkan harapan, energi, dan penyembuhan. Kamu akan menerima hasil yang sangat menyenangkan untuk diri sendiri.
Jika si pemimpi sakit, mimpi ini bisa sebagai pertanda kesembuhan.
7. Jika kamu bermimpi melihat laba-laba hitam, kamu akan menghadapi banyak masalah. Hal itu akan memicu masalah ekonomi, keluarga, dengan pasangan kamu atau sehubungan dengan pekerjaan kamu.
Selain itu, akan ada orang jahat di sekitar kamu yang ingin mencegah dirimu untuk maju dalam pekerjaan karena mereka sangat iri dan tidak menyukainya.
Sedangkan menurut Islam, mimpi melihat laba-laba hitam merupakan pertanda baik. Banyak orang yang akan peduli dan sayang kepada diri kamu.
8. Untuk kamu yang pernah mengalami mimpi melihat sarang laba-laba, menurut Islam sebagai pertanda kurang baik. Kamu harus berhati-hati dan waspada di kehidupanmu.
Sebab, ada orang terdekatmu yang memiliki niat jahat terhadap dirimu.
9. Jika kamu mengalami mimpi digigit laba-laba, menurut Islam ada kaitannya dengan finansial. Mimpi ini merupakan pertanda kamu harus berhati-hati.
Mimpi ini membawa pesan, kamu harus pintar dalam mengatur keuangan supaya pengeluaran tidak membeludak. Uang harus dikelola dengan baik karena untuk mendapatkannya, perlu perjuangan.
Sumber: Gomimpi, Arti Mimpi
Disadur dari: Bola.com/Alfi Yuda/Aning Jati
Published: 5 Agustus 2020
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Sederet Manfaat Minyak Kemiri untuk Rambut dan Cara Membuatnya
- Wajib Tahu, 5 Manfaat Mandi Air Hangat bagi Kesehatan
- Cobain 5 Resep Kue Kering yang Enak dan Praktis Ini, Yuk
- Kata-kata Keren Emmanuel Adebayor, Mantan Bomber Arsenal dan Manchester City
- Kumpulan Bijak Soal Teh, Minuman yang Bantu Kurangi Stres
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kai Havertz dan Deretan Pemain Termahal yang Pernah Dibeli Chelsea
Liga Inggris 9 September 2020, 15:35
-
Selain Alfred Riedl, Inilah Deretan Pelatih Timnas Indonesia Paling Kharismatik
Tim Nasional 9 September 2020, 14:50
-
Griezmann hingga Dzeko, Inilah Deretan Bintang yang Akrab dengan Kegagalan Penalti
Liga Champions 9 September 2020, 13:31
-
Samsul Arif dan 3 Kenangan Bersama Alfred Riedl: Kerupuk, Disiplin, dan Selebrasi
Bola Indonesia 9 September 2020, 13:25
-
Mimpi tentang Laba-laba, Ini 9 Arti dan Tafsirnya
Lain Lain 9 September 2020, 12:57
LATEST UPDATE
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55





















KOMENTAR