Bola.net - - Borussia Dortmund sepertinya akan menjalani malam yang spektakuler saat menjamu Schalke di Signal Induna Park, Sabtu malam. Tapi, yang terjadi justru sebaliknya. Dortmund mendapat mimpi buruk.
Bermain di markas sendiri, Dortmund berpesta di babak pertama. Empat gol sukses dicetak oleh pasukan Peter Bocsz ke gawang Schalke. Empat gol masing-masing dicetak oleh Pieree Aubameyang, Benjamin Stambouli (og), Mario Gotze dan Raphael Guerreiro.
Dengan keunggulan empat gol, yang dicetak dalam durasi 25 menit, Dortmund sepertinya akan berpesta. Tapi, Dortmund seperti tertidur pada babak kedua.
Celakanya, saat tertidur di babak kedua, Mario Gotze dan kawan-kawan juga disatroni mimpi buruk. Gawang mereka empat kali dibobol oleh Schalke. Empat gol tim tamu dicetak oleh Burgstaller, Amnie Harit, Daniel Caligiuri dan Naldo.
Seketika, Signal Induna Park pun kecewa dengan hasil ini. Raihan tiga poin dan pesta gol yang sudah terbayang di babak pertama harus sirna. Dortmund hanya bisa mengemas satu poin saja.

Sejatinya, ini bukan kali pertama Dortmund mendapatkan hasil buruk di kandang sendiri. Tercatat, dalam tujuh pertandingan terakhir, Dortmund hanya sekali menang di kandangnya. Sisanya, empat kali kalah dan dua kali imbang.
Tujuh laga terakhir Dortmund di Signal Induna Park:
27/09/17 Borussia Dortmund 1 - 3 Real Madrid
14/10/17 Borussia Dortmund 2 - 3 RB Leipzig
02/11/17 Borussia Dortmund 1 - 1 APOEL
05/11/17 Borussia Dortmund 1 - 3 Bayern Munchen
08/11/17 Borussia Dortmund 4 - 2 Bochum
22/11/17 Borussia Dortmund 1 - 2 Tottenham
/17 Borussia Dortmund 4 - 4 Schalke 04
Hari Sabtu (9/12) yang akan datang, Dortmund akan kembali bermain di Signal Induna Park. Mereka akan menjamu Werder Bremen pada lanjutan Bundesliga. Mampukah Dortmund terbangung dari tidur dan menyudahi mimpi buruknya?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Barisan Asisten Jadi Biang Kerok Dipecatnya Ancelotti dari Bayern
Liga Eropa Lain 26 November 2017, 21:14
-
Dortmund dan Mimpi Buruk di Signal Induna Park
Liga Eropa Lain 26 November 2017, 09:04
-
Heynckes Bisa Bertahan Lebih Lama di Bayern Munchen
Liga Eropa Lain 25 November 2017, 16:20
-
Semangat Baru Bayern Munchen setelah Heynckes Gantikan Ancelotti
Liga Eropa Lain 25 November 2017, 13:00
-
Robben Perpanjang Daftar Cedera Bayern Munchen
Liga Eropa Lain 24 November 2017, 07:30
LATEST UPDATE
-
Aryna Sabalenka Kritik Keras WTA: Jadwal Gila, Aturan Kaku, dan Risiko Cedera
Tenis 9 Januari 2026, 11:43
-
Bahagianya Marc Marquez Akhirnya Latihan Pakai Ducati Panigale V2 Usai Cedera Bahu
Otomotif 9 Januari 2026, 11:23
-
Kok Bisa Benjamin Sesko Yakin Man Utd Bakal Keluar dari Zaman Kegelapan?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 10:47
-
Pelatih Baru Persebaya Bernardo Tavares Waspadai Malut United
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 10:46
-
Mikel Arteta Kembali Gagal Kalahkan Arne Slot
Liga Inggris 9 Januari 2026, 10:25
-
Hasil Lengkap, Klasemen, dan Jadwal Pertandingan Proliga 2026
Voli 9 Januari 2026, 10:07
-
6 Pelajaran dari Arsenal vs Liverpool: Peluang Emas Terbuang di Emirates
Liga Inggris 9 Januari 2026, 09:48
-
Nonton Live Streaming Pertandingan Proliga 2026 di MOJI Hari Ini, 9 Januari 2026
Voli 9 Januari 2026, 09:43
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52


























KOMENTAR