"Persatuan Sepak Takraw Indonesia Sumatera Selatan telah menerima surat resmi dari International Sepak Takraw Federation mengenai tawaran menjadi tuan rumah. Sementara ini, Sumsel belum memberikan jawaban," kata Sekretaris Umum Pengurus Provinsi Persatuan Sepak Takraw Indonesia (PSTI) Sumatera Selatan Islah Taufik Effendi di Palembang, Selasa.
Ia mengemukakan bahwa berbagai pihak terkait, seperti Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan dan KONI Sumsel harus melakukan pengkajian terlebih dahulu sebelum mengambil keputusan karena dibutuhkan dana yang tidak sedikit.
"Untuk jadwal kegiatan, dirasakan tidak ada masalah karena berlangsung antara September dan Oktober atau setelah pesta demokrasi pemilihan gubernur dan wakil gubernur. Meski demikian, tetap saja harus dipertimbangkan, apalagi Sumsel telah memiliki agenda olahraga internasional tahun ini," ujarnya.
Ia tak menampik tawaran itu kembali datang karena Sumsel sukses menggelar Kejuaraan Dunia Sepak Takraw di Palembang, 23--27 Februari 2012.
Kejuaraan dunia yang memanfaatkan arena olahraga bertaraf internasional Palembang Sport and Convention Centre (PSCC) itu mendapat sambutan meriah masyarakat setempat serta memuaskan para peserta.
Beberapa negara yang ambil bagian, yakni Brunei Darussalam, Singapura, Malaysia, Cina Taipeh, Amerika Serikat, Jepang, Thailand, dan Korea Selatan.
"Tahun lalu, terdapat 20 negara yang jadi peserta. Jika Sumsel berkenan kembali, bisa dipastikan akan lebih banyak lagi karena telah memiliki nama di dunia internasional," katanya, seperti yang dilansir Antara.
Sumsel memiliki sejumlah agenda olahraga tingkat nasional dan internasional sejak menjadi tuan rumah SEA Games XXVI pada tahun 2011.
Belum lama ini, daerah berpenduduk delapan juta jiwa itu menggelar Kejuaraan Internasional Triathlon dan Duathlon ITU Premium di Palembang pada tanggal 30--31 Maret 2013, Kejuaraan Voli Pantai Asia Pasifik (19--22 April 2013), Asian Baskelball League (26 April 2013), dan Kejuaraan Dunia Ski Air (3--5 Mei 2013). (ant/opw)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
ISTAF Tawari Sumsel Jadi Tuan Rumah Kejuaraan Dunia
Olahraga Lain-Lain 28 Mei 2013, 10:03
-
Anjas Rivai Terpilih Jadi Ketum PB PSTI
Olahraga Lain-Lain 28 Desember 2012, 20:50
LATEST UPDATE
-
Soal Manajer Baru, Gary Neville Minta MU Tidak Coba-coba Lagi
Liga Inggris 6 Januari 2026, 13:27
-
Segera Tayang, Jadwal Live Streaming Proliga 2026 Eksklusif di Vidio
Voli 6 Januari 2026, 12:38
-
Di Balik Tudingan Amorim Sengaja Cari Gara-gara Agar Dipecat Manajemen MU
Liga Inggris 6 Januari 2026, 12:25
-
Fabio Capello: Jangan Coret Juventus dan AS Roma dari Perebutan Scudetto!
Liga Italia 6 Januari 2026, 11:53
-
Carragher dan Neville Kompak Ragukan Liam Rosenior: Penurunan Standar Chelsea?
Liga Inggris 6 Januari 2026, 11:19
-
Baru Dipecat Chelsea, Enzo Maresca Merapat ke Manchester United?
Liga Inggris 6 Januari 2026, 11:14
-
Terungkap, Darren Fletcher Cuma Maksimal Seminggu Jadi Caretaker MU
Liga Inggris 6 Januari 2026, 10:53
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40





















KOMENTAR