
Bola.net - Nayaka Budhidarma berhasil menjuarai turnamen catur cepat Ramadhan Cup 2025. Turnamen yang digelar Percasi itu diadakan pada 15-16 Maret 2025 di Wisma Kemenpora, Jakarta.
Di kategori open, IM Nayaka Budhidarma berhasil keluar sebagai juara setelah meraih poin 8,5. Nayaka mengungguli Dzithauly Ramadhan dan IM Gilbert Elroy yang harus puas menempati urutan dua dan tiga.
Sebagai juara pertama, Nayaka berhak mendapatkan uang tunai Rp 10 juta, sedangkan Dzithauly membawa pulang Rp 6 juta. Sementara Gilbert meraup Rp 3 juta.
Kemenangan ini disyukuri Nayaka. Pecatur pelatnas ini tak mengira bisa menjadi juara karena sengitnya persaingan di Ramadhan Cup 2025. Keberhasilan ini jadi modal Nayaka untuk menghadapi SEA Games 2025.
Catur Cepat
Pasalnya di SEA Games Thailand nanti, salah satu nomor yang diperlombakan adalah catur cepat. Dalam perjalanan menjadi juara, Nayaka juga sukses mengalahkan GM Susanto Megaranto di babak delapan.
"Ini turnamen yang cukup besar ya. Bisa juara satu sangat senang banyak lawan yang kuat. Tidak nyangka bisa juara satu. Turnamen ini juga salah satu persiapan untuk SEA Games 2025 karena nanti disana caturnya catur cepat kaya gini," ujar Nayaka.
Ramadhan Cup 2025 total mempertandingkan tiga kelas. Selain open yang dimenangi Nayaka, ada U-16 dan U-12. Morado Simanjuntak keluar sebagai pemenang di U-16. Sedangkan gelar juara U-12 menjadi milik Kenny Horasino Bach.
Ramadhan Cup 2025 menyediakan total hadiah Rp 70 juta. Pesertanya mencapai 452 pecatur dari 22 provinsi seluruh Indonesia. Sebanyak dua Grand Master serta 11 Master Internasional juga ikut serta di Ramadhan Cup 2025. Ini menjadi turnamen edisi ke-22 yang rutin digelar Percasi selama bulan puasa.
"Kita lihat antusiasme peserta cukup bagus ya. Di Ramadhan Cup 2025 ini kita pertandingkan tiga kelas. Para pemenang mendapatkan hadiah uang tunai dan akan berpeluang dipantau pelatnas catur Percasi," ucap Ketua Panitia, Hardiyanto Kenneth.
Prioritas Pelatnas
Sementara itu Sekjen PB Percasi, Henry Hendratno mengatakan para juara di Ramadhan Cup 2025 akan diprioritaskan masuk Pemusatan Latihan Nasional (Pelatnas) Catur mulai April mendatang.
"Hasil dari sini (turnamen catur Ramadhan Cup) untuk SEA Games tapi Pelatnas sedang dihentikan sementara karena terkait anggaran pemerintah," tutur Henry.
"Tapi Pak Menpora sudah mengatakan bahwa Pelatnas untuk semua cabor akan dilanjutkan namun masih direview ulang untuk anggarannya," imbuhnya.
(Bola.net/Fitri Apriani)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pengertian Catur: Bagaimana Sejarah, Cara Bermain, dan Peraturannya?
Lain Lain 19 April 2024, 12:01
-
Catur Sumbangkan Emas untuk Indonesia di SEA Games 2021
Olahraga Lain-Lain 15 Mei 2022, 14:47
LATEST UPDATE
-
Prediksi Bournemouth vs Tottenham 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:23
-
Visi Darren Fletcher untuk Manchester United: Kembalikan DNA Setan Merah!
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:50
-
Dipercaya Jadi Caretaker MU, Darren Fletcher: Ini Beneran Kan?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:27
-
Burnley vs MU: Kobbie Mainoo Bisa Comeback?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:16
-
Manchester United dan Ole Gunnar Solskjaer Semakin Dekat untuk Balikan
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:02
-
BRI Super League: Ze Valente Mencapai Tonggak Penting 100 Laga
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 09:56
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40




















KOMENTAR