
Bola.net - Pembalap Gresini Racing, Alex Marquez, merasa senang tak perlu repot menjalankan team order dalam dua seri terakhir MotoGP 2023. Pasalnya, dua calon juara musim ini, Pecco Bagnaia dan Jorge Martin, sama-sama dari Ducati dan rider Ducati lain tak perlu menyatakan keberpihakan mereka.
Saat Bagnaia bertarung melawan rider Yamaha, Fabio Quartararo, pada 2022, Ducati kerap membantah menurunkan team order demi membantu Bagnaia. Namun, tujuh pembalap mereka yang lain justru mengeluh karena kerap diminta Ducati berhati-hati jika 'bertemu' Bagnaia di lintasan.
Musim ini, situasinya berbeda. Untuk pertama kalinya, Ducati mendapati dua ridernya saling berebut gelar dunia. Alhasil, team order untuk meminta bantuan para rider lain bakal rumit dilakukan. Marquez, yang tampil kompetitif usai Seri Malaysia, senang ia tak perlu pusing memikirkan hal ini.
Sama-Sama Naik Ducati Tak Berarti Harus Saling Bantu

Lewat GPOne, Minggu (12/11/2023), Marquez tegas menyatakan hanya akan fokus meraih hasil baik demi timnya sendiri. "Saya balapan untuk tim independen meski juga naik Ducati. Jadi, saya yakin tak akan ada masalah. Toh dalam kasus apa pun, mereka tak pernah meminta bantuan kami," ujarnya.
Di lain sisi, Marquez juga mengaku akan berusaha tidak mengganggu pertarungan Bagnaia dan Martin di lintasan. Ia berharap ada rasa hormat di antara para rider Ducati dan tak ingin mereka saling jegal ketika salah satu dari delapan rider berpotensi meraih hasil baik, terutama kemenangan.
Ingin Jalani Balapan Sendiri

"Sudah jelas mereka akan hati-hati, tetapi tetap harus ada rasa hormat mendasar di antara para rider. Jika saya berada di posisi mereka, saya juga bakal terganggu jika seseorang menghancurkan balapan saya dan meletakkan kans juara saya dalam risiko," ucap Marquez.
"Jadi, saya benar-benar memahami situasi mereka. Saat ini, saya rasa Martin punya sesuatu yang lebih dari Pecco. Namun, jika saya balapan di antara mereka, saya akan mencoba menjalani balapan saya sendiri," pungkas juara dunia Moto3 2014 dan Moto2 2019 ini.
Sumber: GPOne
Baca juga:
- Marc Marquez Sebut Pedro Acosta Bakal Sering Juarai MotoGP Bareng KTM
- Tim Valentino Rossi Harus Bayar 'Upeti' Rp6,8 M Jika Ingin Gandeng Fermin Aldeguer
- Rebutan Gelar Makin Sengit, Jorge Martin-Pecco Bagnaia Ogah-ogahan Tukar Data di Ducati
- Duel Ducati: Head-to-Head Pecco Bagnaia vs Jorge Martin Jelang Penentuan Juara MotoGP 2023
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Alex Marquez Happy Tak Ada Team Order di Ducati, Persilakan Bagnaia-Martin Tarung Sendiri
Otomotif 16 November 2023, 14:12
-
Alex Marquez Heran Luca Marini Tinggalkan Tim Valentino Rossi demi Repsol Honda
Otomotif 15 November 2023, 11:32
-
Hasil Sprint Race MotoGP Malaysia: Alex Marquez Menang Lagi, Sikat 2 Calon Juara
Otomotif 11 November 2023, 14:29
-
Hasil Latihan MotoGP Malaysia: Alex Marquez Kalahkan Jorge Martin Jadi yang Tercepat
Otomotif 10 November 2023, 15:07
-
Alex Marquez Tak Sabar Nonton Sang Kakak Jajal Ducati: Pasti Dia Langsung Nyaman!
Otomotif 3 November 2023, 11:24
LATEST UPDATE
-
Pemain Terbaik dan Terburuk dari Laga Parma vs Inter di Ennio Tardini
Liga Italia 8 Januari 2026, 10:11
-
Nonton Live Streaming Pertandingan Proliga 2026 di MOJI Hari Ini, 8 Januari 2026
Voli 8 Januari 2026, 09:31
-
Jadwal Lengkap Proliga 2026, 8 Januari-26 April 2026
Voli 8 Januari 2026, 09:31
-
Man City vs Brighton: Rating Pemain The Citizens usai Tertahan di Etihad Stadium
Liga Inggris 8 Januari 2026, 09:21
-
Jadwal Lengkap Malaysia Open 2026, 6-11 Januari 2026
Bulu Tangkis 8 Januari 2026, 08:55
-
Rapor Pemain Chelsea Lawan Fulham: Cucurella Mengecewakan, Palmer Kembali Senyap
Liga Inggris 8 Januari 2026, 08:27
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR