Bola.net - - Andai Maverick Vinales gagal memenangi MotoGP Qatar akhir pekan lalu, maka bakal jadi bencana bagi Movistar Yamaha MotoGP. Inilah pendapat sang crew chief, Ramon Forcada kepada Motorsport. Meski Vinales berhasil dominan dan menyapu bersih seluruh uji coba pramusim, Forcada mengaku tetap ketar-ketir melihatnya saat balapan.
Start dari pole, Vinales tak mengawali balapan dengan baik, justru tersalip oleh Andrea Iannone, Johann Zarco, Marc Marquez dan Andrea Dovizioso, bahkan melorot ke posisi kelima. Meski begitu, rider berusia 22 tahun ini ternyata mampu bersikap tenang dan secara bertahap memperbaiki posisi.
"Kami sempat merasa bahwa bila Maverick finis kedua, maka akan jadi bencana. Yang harus ia lakukan adalah mengonfirmasi dominasinya, yang berarti kemenangan. Bakal beda cerita bila ia gagal. Hal ini menciptakan tekanan, bahkan lebih besar lagi ketika melihat kondisi balapan (cuaca buruk)," ujar Forcada.
Maverick Vinales dan tim Movistar Yamaha MotoGP. (c) Yamaha
Forcada yang membimbing Jorge Lorenzo selama sembilan tahun pun mengaku kagum pada ketenangan Vinales. "Maverick tak melakukan start dengan baik, dan tersalip Johann. Ia pun menunggu dan tetap tenang ketika Iannone terjatuh di depannya. Sejak itu, ia mendekat dan bersiap untuk menyerang," ungkapnya.
Pria asal Spanyol ini juga mengacungkan jempol pada taktik Vinales yang sukses meninggalkan rider Ducati Corse, Andrea Dovizioso pada lap terakhir, di mana ia berhasil menciptakan keunggulan setengah detik. "Ia mampu membuat jarak dari Ducati pada lap terakhir. Ia tahu ini satu-satunya cara untuk menang. Ia membuat segalanya sempurna," pungkas Forcada.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
'Bakal Jadi Bencana Bila Vinales Gagal Menang'
Otomotif 31 Maret 2017, 15:05
-
Rins: Vinales Bukan Referensi Saya di Suzuki
Otomotif 31 Maret 2017, 14:00
-
Rossi Sebut Lorenzo 'Hebat', Yakin Bakal Comeback
Otomotif 31 Maret 2017, 13:00
-
Marquez 'Tunggu' Pertarungan Sengit versus Vinales
Otomotif 31 Maret 2017, 11:45
-
Biaggi: Vinales 'Leader' Baru, Rossi Terbukti Seorang Juara
Otomotif 29 Maret 2017, 16:30
LATEST UPDATE
-
Aryna Sabalenka Kritik Keras WTA: Jadwal Gila, Aturan Kaku, dan Risiko Cedera
Tenis 9 Januari 2026, 11:43
-
Bahagianya Marc Marquez Akhirnya Latihan Pakai Ducati Panigale V2 Usai Cedera Bahu
Otomotif 9 Januari 2026, 11:23
-
Kok Bisa Benjamin Sesko Yakin Man Utd Bakal Keluar dari Zaman Kegelapan?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 10:47
-
Pelatih Baru Persebaya Bernardo Tavares Waspadai Malut United
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 10:46
-
Mikel Arteta Kembali Gagal Kalahkan Arne Slot
Liga Inggris 9 Januari 2026, 10:25
-
Hasil Lengkap, Klasemen, dan Jadwal Pertandingan Proliga 2026
Voli 9 Januari 2026, 10:07
-
6 Pelajaran dari Arsenal vs Liverpool: Peluang Emas Terbuang di Emirates
Liga Inggris 9 Januari 2026, 09:48
-
Nonton Live Streaming Pertandingan Proliga 2026 di MOJI Hari Ini, 9 Januari 2026
Voli 9 Januari 2026, 09:43
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52


























KOMENTAR