Bola.net - - Pembalap baru Movistar Yamaha MotoGP, Maverick Vinales mengaku kaget mencatatkan waktu tercepat ketiga dalam hari pertama uji coba pramusim di Sirkuit Sepang, Malaysia pada hari Senin (30/1). Rider berusia 22 tahun ini mencatatkan waktu 2 menit 0,129 detik, tertinggal 0,449 detik dari test rider Ducati Corse, Casey Stoner.
Vinales menyatakan bahwa hasil ini cukup di luar dugaannya, dan mengaku bahwa ritme balap menjadi fokus utamanya ketimbang mencatatkan waktu tercepat. Dalam uji coba ini, ia sukses tiga kali turun lintasan untuk melakukan simulasi balap dengan masing-masing lebih dari 20 lap. Juara dunia Moto3 2013 ini pun yakin metode kerjanya sudah lebih baik ketimbang di masa-masa off-season.
"Uji coba ini berjalan baik, bahkan lebih baik dari perkiraan. Sejak lap pertama saya langsung nyaman dan cepat. Kami menjajal banyak hal, namun saya masih harus ngotot mengendarai motor ini. Saya masih yakin belum mengeluarkan semua potensi motor ini. Saya ingin mencari titik pengereman yang lebih baik, karena hal ini bakal penting ketika kami bertarung memperebutkan posisi pertama," ujarnya kepada Crash.net.
Setelah menjalani dua hari uji coba di Valencia dan dua hari di Sepang pada November lalu, secara total Vinales baru lima kali mengendarai YZR-M1. Yakin belum terlalu memahami karakter motor tersebut, Top Gun terus berdiskusi dengan engineer dan teknisi Yamaha untuk memperbaiki performa.
"Saya baru lima hari mengendarai motor ini, jadi saya belum tahu banyak tentangnya. Saya ingin merasa lebih baik di setiap balapan. Saya sudah bicara dengan seluruh staf Yamaha dan saya cukup kaget kami bekerja dengan baik. Saya puas dengan catatan waktu saya. Tahun lalu saya kecewa berada di posisi ketiga, namun kali ini saya menyadari bahwa saya bekerja dengan baik," tutupnya.
Baca Juga:
- Tercepat, Casey Stoner Senang Bisa Maksimal Bantu Ducati
- Dovizioso: Stoner Lebih Cepat? Tak Masalah!
- Casey Stoner Kuasai Hari Pertama Uji Coba MotoGP Malaysia
- Andrea Iannone Siap Jadi 'Pembimbing' Alex Rins
- Yamaha Takkan Kaget Bila Lorenzo-Ducati Menangi Qatar
- Iannone Targetkan Kemenangan di MotoGP Qatar
- Dani Pedrosa Tunjuk Sete Gibernau Jadi Pelatih Pribadinya
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Iannone Pimpin Hari Kedua Uji Coba MotoGP Malaysia
Otomotif 31 Januari 2017, 17:40
-
Akui Vinales Mirip Dirinya, Rossi Lempar Pujian
Otomotif 31 Januari 2017, 14:00
-
Belum 'Kenal' Yamaha, Vinales Kaget Tercepat Ketiga
Otomotif 31 Januari 2017, 12:00
-
Casey Stoner Kuasai Hari Pertama Uji Coba MotoGP Malaysia
Otomotif 30 Januari 2017, 17:15
-
Serunya Kunjungan Valentino Rossi-Maverick Vinales ke Filipina
Open Play 30 Januari 2017, 11:45
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55




















KOMENTAR