
Bola.net - Pembalap Ducati Lenovo Team, Jack Miller, mengaku bersemangat menyongsong MotoGP Portugal di Sirkuit Portimao pada 16-18 April nanti. Namun, lewat rilis resmi tim, Rabu (14/4/2021), Miller mengakui dirinya takkan bisa tampil optimal mengingat lengannya belum pulih benar.
Miller diketahui telah mengalami masalah arm pump sejak awal 2020, dan kembali kambuh di Seri Qatar. Dalam Seri Doha, arm pump-nya memburuk. Alhasil, ia memutuskan langsung pulang ke Andorra usai balapan, dan menjalani konsultasi dengan dr. Xavier Mir di Universitari Dexeus, Barcelona, Spanyol.
Menurut rilis tim pada 6 April lalu, sepulang dari Doha, Miller langsung menjalani pemeriksaan medis dengan dr. Mir yang juga merupakan Spesialis Traumatologi MotoGP. Usai menjalani tes MRI, dr. Mir dan Miller pun memutuskan operasi harus dilakukan segera agar aktivitas saraf dan ototnya cepat kembali normal.
Portimao Simpan Kenangan Manis
Miller pun mengakui program pemulihannya sejauh ini berjalan lancar. "Usai menjalani operasi pada lengan bawah kanan, saya langsung menjalani proses rehabilitasi, dan segalanya berjalan sesuai rencana," tutur pembalap Australia berusia 26 tahun ini.
Ia mengakui bahwa Portimao menyimpan memori baik baginya, karena tahun lalu ia sukses finis kedua usai mengalahkan Franco Morbidelli dalam duel yang sangat sengit. "Portimao trek yang saya sangat sukai, dan saya punya kenangan manis dari tahun lalu, saat finis kedua dan naik podium usai duel seru bersama Franco," ujarnya.
Namun, The Thriller menyatakan dirinya takkan benar-benar fit menjalani akhir pekan nanti. "Sayangnya, kali ini saya takkan 100% bugar. Tapi saya akan mengerahkan usaha terbaik seperti biasanya, demi mencoba meraih hasil sebaik mungkin pula," pungkasnya.
Sumber: Ducati Corse
Video: 5 Pembalap Hebat WorldSBK yang Tak Sukses di MotoGP
Baca Juga:
- Berburu Impian, Johann Zarco Pede Ducati Bisa Bantu Juarai MotoGP
- Andrea Dovizioso: Aprilia Masih Sulit Naik Podium, Tapi Pondasinya Sudah Oke
- Andrea Dovizioso Tolak Jadi Rider Pengganti di Aprilia, Nantikan Uji Coba Mugello
- Uji Coba Aprilia Lancar Jaya, Andrea Dovizioso Tekad Kembali ke MotoGP 2022
- Tak Pernah Iri, Johann Zarco Senang Fabio Quartararo Jadi Sensasi di Prancis
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Lengan Belum Pulih, Jack Miller Takkan 100% Bugar di MotoGP Portimao
Otomotif 15 April 2021, 12:41
LATEST UPDATE
-
Sah! Erick Thohir Kini Kuasai 100% Saham Oxford United
Liga Inggris 18 November 2025, 07:38
-
Prediksi Spanyol vs Turki 19 November 2025
Piala Dunia 18 November 2025, 06:45
-
Prediksi Brasil vs Tunisia 19 November 2025
Amerika Latin 18 November 2025, 06:30
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
























KOMENTAR