
Bola.net - Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez meyakini rider Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi, takkan pensiun dari MotoGP dalam waktu dekat, meski tengah mengalami keterpurukan. Hal ini ia sampaikan kepada EFE seperti yang dikutip Motorsport.com.
Rossi yang kini berusia 40 tahun, belum lagi menang sejak MotoGP Belanda 2017, yang berarti telah melewati 38 balapan tanpa kemenangan. Ini losing streak terpanjang kedua sepanjang kariernya. Sebelumnya, ia pernah melewati 44 balapan tanpa kemenangan pada akhir 2010 sampai awal 2013.
Keterpurukan ini membuat penghuni paddock MotoGP berkasak-kusuk soal apakah ini momen yang tepat bagi The Doctor untuk pensiun, meski kontraknya dengan Yamaha baru akan habis pada akhir 2020. Marquez pun yakin Rossi akan tetap balapan jika ia bangkit dari keterpurukan.
"Saya rasa Vale akan tetak lanjut. Saya yakin bahwa siapa pun yang mampu mengendarai motor dengan kecepatan 350 km/jam adalah orang yang punya ambisi besar, dan Vale punya konsentrasi tinggi untuk tetap balapan," ujar tujuh kali juara dunia ini.
Ingin Lorenzo Cepat Kembali
Dalam wawancara yang sama, Marquez juga mengomentari sang tandem, Jorge Lorenzo, yang musim ini kesulitan beradaptasi dengan motor RC213V dan kerap dilanda kesialan, salah satunya adalah kecelakaan hebat di Assen, Belanda pada Juni lalu.
Akibat insiden itu, Lorenzo mengalami keretakan tulang belakang T6 dan T8, hingga harus absen di Belanda, Jerman, Ceko, dan Austria. Por Fuera pun diperkirakan baru akan kembali turun lintasan di MotoGP Inggris pada 23-25 Agustus mendatang.
"Sudah jelas situasi ini tak sesuai dengan ekspektasi Jorge. Datang ke Honda berarti punya tambahan beban bagi si pebalap, karena Honda punya motor pemenang. Tapi tim kami ingin ia segera pulih dan berkontribusi untuk poin di klasemen tim," ungkap Marquez.
Persaingan Belum Usai!
Marquez juga mengomentari kiprahnya sendiri dalam paruh pertama musim ini, di mana ia telah meraih delapan podium dan lima kemenangan, serta keunggulan 58 poin atas Andrea Dovizioso. Rider Spanyol ini mengaku jengkel ketika mendengar banyak orang berpendapat bahwa persaingan sudah selesai.
"Komentar 'sudah selesai' sudah saya dengar berkali-kali selama musim panas ini, dan saya sangat membencinya. Saya benci karena kami baru menjalani 9 balapan, dan masih ada 10 tersisa. Apa pun bisa terjadi, padahal kami belum mencapai pertengahan musim," tutupnya.
Marquez dan para rider lainnya akan kembali beraksi dalam pekan balap MotoGP Ceko di Sirkuit Brno pada 2-4 Agustus mendatang, begitu pula uji coba tengah musim pada 5 Agustus di tempat yang sama.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
'Andai Yamaha Lebih Kuat, Valentino Rossi Sudah Menangi Balapan'
Otomotif 28 Juli 2019, 20:00
-
Marquez: Rossi Takkan Pensiun, Lorenzo Tak Sesuai Ekspektasi
Otomotif 28 Juli 2019, 19:15
-
'Italia Takkan Juarai MotoGP Sampai 4 Tahun ke Depan'
Otomotif 26 Juli 2019, 15:30
-
Poggiali: Valentino Rossi Takkan Malu Bilang 'Cukup' di MotoGP
Otomotif 26 Juli 2019, 12:00
-
Quartararo Bisa Gantikan Rossi, Yamaha: Kami Pilih Membumi
Otomotif 25 Juli 2019, 14:15
LATEST UPDATE
-
Aryna Sabalenka Kritik Keras WTA: Jadwal Gila, Aturan Kaku, dan Risiko Cedera
Tenis 9 Januari 2026, 11:43
-
Bahagianya Marc Marquez Akhirnya Latihan Pakai Ducati Panigale V2 Usai Cedera Bahu
Otomotif 9 Januari 2026, 11:23
-
Kok Bisa Benjamin Sesko Yakin Man Utd Bakal Keluar dari Zaman Kegelapan?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 10:47
-
Pelatih Baru Persebaya Bernardo Tavares Waspadai Malut United
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 10:46
-
Mikel Arteta Kembali Gagal Kalahkan Arne Slot
Liga Inggris 9 Januari 2026, 10:25
-
Hasil Lengkap, Klasemen, dan Jadwal Pertandingan Proliga 2026
Voli 9 Januari 2026, 10:07
-
6 Pelajaran dari Arsenal vs Liverpool: Peluang Emas Terbuang di Emirates
Liga Inggris 9 Januari 2026, 09:48
-
Nonton Live Streaming Pertandingan Proliga 2026 di MOJI Hari Ini, 9 Januari 2026
Voli 9 Januari 2026, 09:43
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52

























KOMENTAR