Dalam uji coba ini, Stoner kembali mengendarai motor tahun lalu, yakni Desmosedici GP15 seperti yang ia kendarai di uji coba pramusim Malaysia bulan lalu. Setelahnya, ia pun mengendarai motor terbaru, Desmo16 GP untuk pertama kali, motor yang digunakan Andrea Iannone dan Andrea Dovizioso akhir pekan lalu di MotoGP Qatar.
"Hari ini tidak terlalu buruk, tapi saya kelelahan! Kami punya banyak waktu untuk turun lintasan walau kondisinya tak sempurna. Hujan turun sebentar, namun lalu kering di sisa hari. Kami pun punya cukup waktu untuk melengkapi program kami," ujar Stoner seperti yang dilansir Crash.net.
Casey Stoner bersama tim uji coba Ducati Corse. (c) Ducati
Dengan menjalani 65 lap sepanjang hari, Stoner pun menjajal beberapa hal yang tak sempat dicoba oleh Iannone dan Dovizioso selama pekan balap. Juara dunia MotoGP 2007 dan 2011 ini mengaku Desmo16 GP lebih jinak, dengan sasis yang lebih mudah dikendalikan.
"Akhirnya saya bisa menjajal Desmo16 GP, yang saya rasa berbeda dengan GP15. Sejatinya lebih menyenangkan bila kami menjajalnya selama dua hari penuh, tapi kami cukup puas dengan 65 lap. Kami menjajal banyak perangkat, ada yang positif dan ada yang negatif. Tapi kami cukup senang atas arah yang kami tuju," pungkasnya. [initial]
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Selesaikan Uji Coba di Qatar, Stoner Kelelahan
Otomotif 23 Maret 2016, 11:15
-
Soal Petrucci, Ducati Tunggu Stoner Usai Uji Coba
Otomotif 22 Maret 2016, 14:30
-
Stoner Bantah Bakal Gantikan Petrucci di Argentina-Austin
Otomotif 22 Maret 2016, 11:45
-
Ducati: Gantikan Petrucci? Keputusan di Tangan Stoner
Otomotif 21 Maret 2016, 18:00
-
Ducati Resmi Jadwalkan Uji Coba Baru untuk Stoner
Otomotif 7 Maret 2016, 11:00
LATEST UPDATE
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
-
2 Laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Kalah di Laga Pertama, Imbang di Laga Kedua
Tim Nasional 18 November 2025, 22:36
-
Bermain Api: Risiko Besar Perlakuan Tuchel pada Bellingham di Timnas Inggris
Piala Dunia 18 November 2025, 21:51
-
Calhanoglu dan Misi 'Anti-Modric': Kunci Taktik Chivu Menghadapi Panasnya Derby Milan
Liga Italia 18 November 2025, 21:02
-
Adrien Rabiot dan Dilema Derby: Analisis Kebugaran, Strategi, dan Alternatif AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 20:08
-
Langkah dan Strategi Luciano Spalletti untuk Mengembalikan Juventus ke Jalur Kejayaan
Liga Italia 18 November 2025, 19:35
-
Tempat Menonton Timnas Indonesia U-23 vs Mali U-23 di Indosiar - Friendly Match
Tim Nasional 18 November 2025, 18:01
-
Link Live Streaming La Liga 2025/26: Barcelona vs Athletic Bilbao, Tayang di Vidio
Liga Spanyol 18 November 2025, 17:51
-
Simak Jadwal La Liga 2025/26 Pekan ke-13, Tayang Eksklusif di Vidio
Liga Spanyol 18 November 2025, 17:41
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55


























KOMENTAR