
Bola.net - Debutan Repsol Honda, Alex Marquez, menolak besar kepala menyongsong MotoGP Aragon di Sirkuit MotorLand Aragon, Spanyol, 16-18 Oktober nanti, walau baru saja sukses meraih podium perdananya usai finis kedua di Le Mans, Prancis, pada Minggu (11/10/2020) lalu.
Dalam balapan yang diguyur hujan itu, Marquez start dari posisi 18. Melihat fakta ini, ia sama sekali tak menyangka bisa naik podium. Namun, potensinya sudah terlihat sejak awal. Usai pada lap pertama, langsung merangsek ke posisi 10. Sejak itu, ia terus memperbaiki posisi sampai akhirnya duduk di posisi kedua.
Podium ini juga podium perdana Honda musim ini, namun Marquez yakin performa mereka yang sesungguhnya hanya terlihat dalam kondisi kering. Atas alasan inilah, juara dunia Moto3 2014 dan Moto2 2019 ini tak mau jemawa atas hasilnya di Le Mans, dan akan tetap bekerja keras di Aragon.
Masih Punya Tugas Menumpuk
"Beberapa hari belakangan ini menyenangkan, saya bisa menikmati perasaan usai balapan di Le Mans. Saya ingin kembali berterima kasih kepada semua orang yang telah mendukung saya atau mengirimkan pesan kepada saya usai balapan. Tapi kini waktunya sedikit menekan tombol reset," ujarnya.
Adik Marc Marquez ini mengakui, podium di Le Mans tak berarti ia sudah bebas dari PR yang menumpuk, apalagi Honda belum meraih satu pun podium dalam kondisi kering. Mengingat ritme balapnya selalu konsisten, kini kualifikasi lah yang diyakini Marquez jadi hal utama yang harus dibenahi.
Masih Harus Benahi Kualifikasi
"Kami akan kembali bekerja di Aragon, dan kualifikasi masih menjadi area paling penting yang harus kami benahi, apalagi jika mengingat ritme balap kami biasanya tak terlalu buruk dan mampu bertarung lebih sengit di setiap balapan," ungkapnya.
Marquez pun berharap cuacanya nanti benar-benar cerah dan bersahabat. "Kita lihat saja nanti bagaimana cuacanya. Pada pagi hari, Aragon biasanya bisa sangat dingin, jadi kami harus terus memperhatikan hal ini. Mari kita coba menjalani pekan balap yang baik," pungkas rider berusia 24 tahun ini.
Saat ini, Marquez tengah duduk di peringkat 14 pada klasemen pembalap dengan koleksi 47 poin, hanya tertinggal 15 poin dari debutan lainnya, Brad Binder (Red Bull KTM Factory Racing), yang ada di peringkat 11.
Sumber: Honda Racing Corporation
Video: Maverick Vinales Menangi MotoGP Emilia Romagna 2020
Baca Juga:
- Supercepat di Le Mans, Franco Morbidelli Tekad Ulang Performa di Aragon
- Aragon Tak Bersahabat, Fabio Quartararo Justru Tertantang Menang
- Jadwal Siaran Langsung: MotoGP Aragon, Spanyol 2020
- Franco Morbidelli Ikut Senang Alex Marquez Raih Podium Perdana di MotoGP
- Franco Morbidelli Jengkel Terus-terusan Terlibat Kekacauan Rider Lain
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
'Podium Le Mans Bukti Honda Tak Main-Main Gaet Alex Marquez'
Otomotif 14 Oktober 2020, 15:23 -
Usai Podium, Alex Marquez Menolak Jemawa Jelang MotoGP Aragon
Otomotif 14 Oktober 2020, 09:45 -
Franco Morbidelli Ikut Senang Alex Marquez Raih Podium Perdana di MotoGP
Otomotif 13 Oktober 2020, 14:16 -
Alex Marquez: Andai Marc Balapan, Saya Tetap Menyerang!
Otomotif 13 Oktober 2020, 12:46 -
Senasib dengan Alex Marquez, Danilo Petrucci Legawa Terdepak dari Ducati Team
Otomotif 13 Oktober 2020, 10:40
LATEST UPDATE
-
Prediksi BRI Super League: Persita Tangerang vs Semen Padang 4 Oktober 2025
Bola Indonesia 3 Oktober 2025, 23:57 -
Cerita Unik Eks Pemain Akademi MU Gunakan ChatGPT untuk Nego Kontrak
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 23:21 -
Apa Alasan Jude Bellingham Tak Masuk Skuad Timnas Inggris Terbaru?
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 22:58 -
Lamine Yamal Lagi-Lagi Cedera Tulang Kemaluan, Barcelona Dibuat Kelimpungan
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 22:35 -
Daftar Skuad Timnas Inggris Terbaru: Tanpa Bellingham, Foden, dan Grealish
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 21:46 -
Blak-Blakan! Ini Pengakuan Antony Soal Perlakuan Tidak Menyenangkan di MU
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 20:55 -
Membership Eksklusif Beauty & Wellness Hadir Lagi di FimelaXclusive Batch 3!
Lain Lain 3 Oktober 2025, 20:02 -
Eliano Reijnders Optimistis Timnas Indonesia Bisa Tembus Piala Dunia 2026
Tim Nasional 3 Oktober 2025, 18:39 -
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV, MOJI, dan Vidio, 4-5 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:47 -
Hansi Flick Dorong Barcelona Rekrut Bintang Bayern Sebelum Liverpool
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 17:32 -
Dilema Kiper Inter Milan: Dua dari Tiga Penjaga Gawang Kontraknya Segera Berakhir
Liga Italia 3 Oktober 2025, 17:09 -
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:03
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR