Bola.net - - Pebalap Monster Yamaha Tech 3, Johann Zarco mengaku sangat kecewa gagal finis di MotoGP Australia pada Minggu (28/10), namun merasa bersyukur lolos dari cedera apa pun usai bertabrakan dengan rider Repsol Honda, Marc Marquez di tikungan pertama Sirkuit Phillip Island pada Lap 6.
Zarco dan Marquez tengah berusaha menyalip Jack Miller pada awal lap tersebut, dan Zarco yang membuntuti Marquez menabrak bagian belakang motor RC213V milik sang juara dunia. Zarco terlempar dari motornya dan terjatuh keras di aspal, sementara Marquez harus kembali ke pit usai bagian belakang motornya mengalami kerusakan.
"Saya minta maaf padanya. Saya merusak bagian belakang motornya dan ia bilang hal terpenting adalah saya tak cedera. Sebagai dua pebalap dan olahragawan, kami paham satu sama lain. Ini insiden balap, karena kami melaju sangat cepat dan tak ada ruang tersisa di sisi kiri. Marc dekat dengan Jack dan ia kembali ke garis balap di tikungan pertama, tapi saya juga ada di sana. Jadi saya terjatuh," ujar Zarco kepada Crash.net.
Yang Penting Selamat
Juara dunia Moto2 2015 dan 2016 ini, mengaku sangat kecewa gagal finis, namun bersyukur dirinya tak mengalami cedera. "Saya hanya berkata 'oh sialan'. Saat kecelakaan, saya juga menyadari bahwa balapan saya berakhir. Banyak hal yang berkecamuk di pikiran saya, tapi saya juga merasa bahwa yang terpenting adalah selamat," ungkapnya.
Akibat kecelakaan ini, Zarco menuju Malaysia tanpa poin, dan berada di peringkat ketujuh pada klasemen pebalap dengan 133 poin, tertinggal 15 poin dari Cal Crutchlow dan empat poin dari Danilo Petrucci.
"Saya merasa sangat sedih gagal finis dan tak mendapat poin atas Danilo dan Cal meski Cal tidak balapan. Tapi di sisi lain, saya memikirkan podium atau kemenangan, karena Maverick (Vinales) meraih kemenangan. Saya ikut senang untuknya, ia bekerja dengan baik, tapi saya rasa saya tak jauh darinya," pungkas Zarco.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Zarco Soal Insiden dengan Marquez: Yang Penting Selamat
Otomotif 29 Oktober 2018, 11:00
-
Gagal Finis, Marquez Tak Permasalahkan Insiden Zarco
Otomotif 29 Oktober 2018, 10:00
-
Klasemen Sementara MotoGP 2018 Usai Seri Australia
Otomotif 28 Oktober 2018, 13:10
-
Marc Marquez: Kesuksesan Saya Takkan Abadi
Otomotif 26 Oktober 2018, 11:55
-
Rossi: Jika Marquez Nyaman di Honda, Tak Perlu Pindah
Otomotif 25 Oktober 2018, 15:25
LATEST UPDATE
-
Kritikan Pedas untuk Benjamin Sesko: Hargamu Mahal, Mainnya yang Bener Dong!
Liga Inggris 18 November 2025, 11:21
-
Kapan Barcelona Kembali ke Camp Nou? Ini Jadwal Resminya Usai Molor
Liga Spanyol 18 November 2025, 11:14
-
Diinginkan MU, Bintang Wolverhampton Ini Siap Pindah ke Old Trafford
Liga Inggris 18 November 2025, 11:03
-
Terungkap! Chelsea Sempat Ingin Barter Alejandro Garnacho dengan Gelandang Ini
Liga Inggris 18 November 2025, 10:48
-
Saingi Napoli, Klub Italia Ini Juga Berminat pada Jasa Kobbie Mainoo
Liga Italia 18 November 2025, 10:35
-
Syukurlah! Cedera Tidak Terlalu Serius, Benjamin Sesko Tidak Lama Lagi Comeback di MU!
Liga Inggris 18 November 2025, 10:26
-
Rahasia Ketangguhan Defensif Arsenal: Gawang Kami adalah Rumah Kami
Liga Inggris 18 November 2025, 10:24
-
Ini Daftar Tarif Listrik PLN Triwulan IV 2025 untuk Rumah Tangga: Cek Rinciannya!
News 18 November 2025, 09:56
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR